Terpikat Muslimah Baik, Pria Korsel Ikhlas Pindah Agama

Pria Korea masuk Islam setelah bertemu Muslimah yang ia cinta.
Sumber :
  • KBRI Seoul.

VIVA.co.id – Cinta memang bisa membahagiakan. Seorang pria Korea Selatan ikhlas berpindah agama setelah bertemu dengan wanita yang ia cintai.

Perdagangan Indonesia-Korea Selatan Capai Rp 299,3 Miliar dalam 11 Bulan

Imam besar Masjid Istiqlal, Prof Dr Nasaruddin Umar, tak menyangka kedatanggannya ke masjid al-Fatah, Korea Selatan, pada Minggu, 28 Agustus 2016 berbuah manis. Ia diminta membantu seorang warga Korea Selatan untuk mengucapkan syahadat.

Peristiwa itu terjadi setelah salat zuhur. Saat jam salat selesai, Jung Yeong Cheol, seorang WN Korea, datang dan menyatakan ingin masuk Islam. Setelah berbicara dengan imam masjid, Yaser Lee, disepakati bahwa proses bisa dilakukan saat itu juga.

Pengacara Presiden Korsel yang Dimakzulkan Sebut Penyidik Pemeriksanya "Investigasi Ilegal"

Pada saat tersebut kebetulan imam masjid Istiqlal, Nasaruddin Umar, sedang berada di masjid untuk kegiatan diskusi dengan masyarakat Indonesia. Tanpa berpanjang lebar, imam Masjid Yaser Lee meminta imam masjid Istiqlal untuk memimpin syahadat bagi Jung Yeong cheol. Sambil menggenggam tangan Nasaruddin Umar,  pria muda Korea tersebut lalu mengucapkan dua kalimat syahadat.

Menurut Minister Counsellor M Aji Surya, acara yang begitu syahdu tersebut tidak berhenti di situ. Imam masjid al Fatah kembali meminta imam masjid Istiqlal memberikan nama baru bagi sang muallaf. Spontan Dr Nasaruddin Umar memberikan nama Islami.

"Bismillahirrahmanirrohim. Saya beri Anda nama baru Nasiruddin, yang berarti penolong agama," ujarnya, yang disambut jemaah dengan teriakan Allahu Akbar.

Presiden Korsel yang Dimakzulkan Kembali Menolak Hadir Dalam Pemeriksaan Terkait Darurat Militer

Nasiruddin mengaku memeluk agama Islam karena akhir tahun ini segera menikah dengan wanita Indonesia bernama Zakia Kirti. Ia mengatakan, Zakia adalah wanita  yang baik dan mengajarkan Islam kepadanya. "Akhirnya saya paham bahwa Islam adalah agama yang baik yang mengajarkan kebaikan," ujarnya, seperti dikutip dari siaran pers KBRI Seoul yang diterima oleh VIVA.co.id, Minggu, 28 Agustus 2016.

Dalam nasihatnya, imam Al Fatah Yaser Lee meminta agar Jung Yeong Cheol atau Nasirudin harus lebih mendalami Islam, dan tidak berhenti di syahadat. "Jangan masuk Islam hanya karena perkawinan semata," kata imam Lee dengan penuh kesungguhan. Nasiruddin tersenyum dan mengangguk.

Presiden Korea Selatan Yoon Suk Yeol memberikan pernyataan terkait Itaewon

Yoon Suk-yeol Jadi Presiden Pertama Korsel yang Ditahan saat Masih Menjabat

Yoon Suk-yeol secara resmi ditangkap atas tuduhan pemberontakan, menjadikannya presiden pertama dalam sejarah Korea Selatan yang menghadapi penahanan saat masih menjabat.

img_title
VIVA.co.id
20 Januari 2025