Rumah Sakit di Yaman Jadi Sasaran Bom, 11 Pasien Tewas
- Reuters
VIVA.co.id – Setidaknya 11 orang tewas dan 19 lainnya terluka dalam serangan udara di sebuah rumah sakit di barat laut Yaman. Menurut kelompok bantuan Doctors Without Borders (MSF), serangan yang terjadi Senin kemarin di rumah sakit ABS, yang terletak di provinsi Hajja itu dilakukan oleh pemberontak Houthi.
Sembilan warga tewas di tempat, sementara dua lainnya meninggal dunia saat dalam perjalanan menuju rumah sakit lain di Yaman.
Dilansir dari Reuters, Selasa, 16 Agustus 2016, MSF mengatakan, koalisi Arab yang melakukan serangan udara dalam pertempuran melawan pemberontak Houthi Yaman mengatakan bahwa kelompok tersebut bertanggung jawab atas serangan. Hingga kini belum ada komentar dari koalisi tersebut.
"Ini merupakan serangan keempat terhadap fasilitas yang dijalankan kelompok kami dalam waktu kurang dari satu bulan. Rumah sakit yang seharusnya berfungsi untuk merawat pasien, justru diserang. Ini menunjukkan bahwa perang sangat tak menghormati fasilitas medis dan pasien yang ada," kata Teresa Sancristoval, manajer program darurat MSF untuk Yaman.
Serangan terhadap rumah sakit tersebut datang dua hari setelah serangan udara di sebuah sekolah di Haydan, provinsi Saada, barat laut Yaman. Serangan itu menewaskan sedikitnya 10 anak-anak dan melukai 30 lainnya. Korban diperkirakan berusia 8-15 tahun.