Korban Tewas Akibat Banjir di China 150 Orang

Banjir di China semakin meluas dan terus memakan korban.
Sumber :
  • Reuters

VIVA.co.id – Banjir yang terjadi di China terus meluas. Jumlah korban tewas akibat banjir telah mencapai 150 orang.

Puluhan Orang Tewas Akibat Banjir Besar di China

Diberitakan oleh BBC, Sabtu, 23 Juli 2016, Provinsi Hebei dan Henan adalah dua provinsi dengan kondisi terburuk akibat banjir dan longsor yang terjadi.

Menurut penjelasan pejabat setempat, di Provinsi Hebei, sebanyak 114 orang tewas, 111 hilang, dan 53.000 rumah hancur. Di kota Xingtai, sekitar 25 orang tewas. Bencana ini memicu protes keras dari warga melawan pemerintah yang dianggap gagal memperingatkan mereka dari bencana tersebut.

Delapan Truk Dikorbankan untuk Tutup Tanggul yang Jebol

Penduduk desa mengeluhkan upaya penyelamatan yang tidak efektif. Mereka memblokir jalan sejak Jumat, 22 Juli 2016. Namun, menurut South China Morning Post, sejumlah polisi dikerahkan untuk mengatasi aksi tersebut.

Sementara di Provinsi Henan, sebanyak 15 orang dilaporkan tewas, dan lebih dari 72.000 orang dievakuasi.

180 Orang Tewas Akibat Banjir di China

Pemerintah China akan menyediakan bantuan finansial di sejumlah wilayah terdampak banjir, di mana jutaan orang menjadi korbannya. Lebih dari 1,5 juta hektare lahan mengalami kerusakan, sedangkan kerugian ekonomi diperkirakan mencapai US$3 miliar.

Jembatan terpanjang di China/Ilustrasi.

Banjir di China Tewaskan 19 Orang

Hujan turun satu minggu sebabkan banjir di enam kota.

img_title
VIVA.co.id
12 Juni 2019