9 Tahanan Guantanamo asal Yaman Dipindah ke Saudi

Penjara Teluk Guantanamo
Sumber :
  • Reuters

VIVA.co.id – Sembilan warga negara Yaman telah dipindahkan ke Arab Saudi dari penjara militer AS di Teluk Guantanamo, Kuba sebagai langkah lanjutan dari Pemerintahan Presiden Barack Obama untuk menutup penjara kontroversial tersebut.

Taksi di Boston Seruduk Pejalan Kaki, 9 Orang Luka-luka

Dilansir dari situs VOA, Senin, 18 April 2016, pada Sabtu malam lalu para tahanan yang ditangkap karena melakukan teror di Amerika Serikat itu tiba di Riyadh, Arab Saudi. Mereka kemudian menjalani pemeriksaan medis yang diawasi oleh pejabat tinggi Yaman.

"Kami sedang mencoba untuk menjalankan program yang bisa memberi mereka harapan untuk masa depan. Hal itu termasuk menjadi satu kembali dengan komunitas dalam dasar perdamaian," kata Menteri HAM Yaman, Ezzeldin Al-Abahi.

Paris Kembali Batalkan Pesta Kembang Api

Pemindahan tahanan ini diumumkan oleh Departemen Pertahanan AS (Pentagon) pada Sabtu di Washington DC, atau beberapa minggu setelah Presiden Barack Obama mengumumkan percepatan penutupan penjara itu.

Obama ingin segera menutup penjara Guantanamo sebelum masa jabatannya berakhir pada Januari 2017. Pengumuman tersebut juga dilakukan menjelang kedatangan Obama di ibu kota Arab Saudi, Riyadh, untuk pertemuan puncak keamanan enam negara dan forum ekonomi yang dikenal sebagai Dewan Kerja Sama Teluk.

Ledakan Bom New York Berasal dari Panci Bertekanan

Pemindahan tahanan ini diikuti negosiasi dengan para pejabat tinggi Arab Saudi, yang akhirnya setuju untuk menerima tahanan dan menempatkan mereka melalui program rehabilitasi yang dikelola Riyadh.

Presiden AS, Donald Trump.

Presiden Trump Didesak Kutuk Bom Teror atas Masjid di AS

Gubernur Minnesota sudah mengakui, serangan itu adalah aksi terorisme.

img_title
VIVA.co.id
8 Agustus 2017