Peringatan Amerika Serikat untuk Pemimpin ISIS

Pemimpin ISIS, Abu Bakr al Baghdadi
Sumber :
  • Youtube

VIVA.co.id - Juru bicara Militer Amerika Serikat, Steve Warren, memperingatkan pemimpin Islamic State of Iraq and Syria (ISIS), Abu Bakr al Baghdadi, Jumat 1 April 2016. Steve menegaskan optimistis akan menemukan Baghdadi.

Tebakan Beruang Putih 'Peramal' Soal Trump Benar

Ia menekankan militer AS telah mengetahui bahwa Baghdadi telah melakukan pergerakan antara Suriah dan Iraq, demikian seperti dikutip dari The Washington Times. "Kami akan memburu Anda, dan kami pasti akan menemukan Anda," ujarnya penuh keyakinan. 

Ia melanjutkan bahwa Baghdadi akan menerima keadilan atas perbuatannya. "Saya tidak tahu apakah keadilan itu seperti rudal Hellfire atau terlihat seperti sel penjara yang gelap," ungkapnya.

11-08-1984: Ronald Reagan Ungkap Lelucon Konyol untuk Soviet

AS merasa yakin karena sudah berhasil menaklukkan pemimpin ISIS lainnya. Abu Musab Zarqawi tewas terbunuh dalam serangan bom di tahun 2006. Lebih lanjut, Warren menegaskan bahwa mereka akan bekerja keras menumpas terorisme. 

"Ini teroris yang harus diperangi. Masalah kami adalah memerangi teroris di medan perang," ungkapnya. (one)

AS Jual Senjata ke Saudi Senilai US$1,15 miliar
Gelombang Aksi Protes Terpilihnya Presiden AS Donald Trump.

Tanggapan Muslim di Afrika atas Menangnya Trump

Amerika Serikat sedang mengalami degradasi moral.

img_title
VIVA.co.id
12 November 2016