Korut Lagi-lagi Tembakkan Rudal ke Laut
- REUTERS/KCNA
VIVA.co.id - Korea Utara menembakkan rudal ke laut lepas pantai timur, pada Jumat, 1 April 2016. Peristiwa itu terjadi beberapa jam setelah Presiden AS Barack Obama bertemu Presiden Korea Selatan Park Geun-hye dan Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe, yang memperingatkan Pyongyang untuk mengakhiri provokasi dan tekanan.
Proyektil tersebut ditembakkan dari wilayah dekat pantai timur Korut pada pukul 12.45 siang waktu setempat, kata seorang pejabat militer Korea Selatan, seperti dilansir dari situs Reuters, Jumat, 1 April 2016.
Bertemu di sela KTT Keamanan Nuklir di Washington DC, AS, tiga pemimpin negara tersebut bersiap untuk melakukan pertahanan dan memperingatkan untuk mengambil langkah lanjut untuk melawan ancaman Pyongyang.
Korut telah menembakkan serangkaian roket dalam beberapa pekan terakhir, termasuk roket jarak jauh pada Februari lalu. Mereka juga melakukan uji coba nuklir keempat pada 6 Januari yang mengarah ke sanksi berganda Dewan Keamanan PBB pada awal Maret.
Tingkah polah Korut tak hanya itu. Korea Selatan menerima laporan kalau Korut telah mengirimkan sinyal untuk mengganggu penerimaan GPS yang mengakibatkan beberapa kapal pengiriman barang kembali ke pelabuhan.
Laporan: Dinia Adrianjara