Pesawat Flydubai Jatuh, Bos Emirates Pimpin Pusat Krisis
- Facebook Flydubai
VIVA.co.id – Bos besar Maskapai Emirates, Ahmed bin Saeed Al Maktoum, hadir di ruang manajemen krisis dan pengumpulan informasi seputar jatuhnya pesawat Flydubai. Flydubai merupakan maskapai dari grup itu yang menyasar low cost carrier.
"Kami akan memastikan bahwa keluarga korban mendapatkan semua bentuk dukungan," kata Ahmed bin Saeed seperti dilansir Emirates, Sabtu, 19 Maret 2016.
Menurutnya, mereka telah mengambil semua langkah yang dianggap perlu dalam rangka manajemen krisis atas jatuhnya pesawat Fly Dubai FZ981 tujuan Rostov-on-Don, Rusia.
"Kami telah mengambil semua langkah yang diperlukan sesuai dengan mekanisme respons krisis," katanya menambahkan.
Pemerintah Uni Emirat Arab (UAE) menyampaikan rasa belasungkawa mereka yang terdalam kepada seluruh keluarga korban atas kecelakaan pesawat jenis Boeing 737 itu.
Dubai menyampaikan, korban terdiri dari 44 warga Rusia, delapan dari Ukraina, dua dari India dan satu asal Uzbekistan.
"Kami menyampaikan duka cita dan doa yang terdalam bagi keluarga dan korban penumpang serta awak pesawat #flydubai di Rostov-on-Don," tulis pihak Bandara Dubai melalui akun Twitter resmi mereka.
"Pikiran dan doa kami ada bersama mereka yang terkena dampak kecelakaan pesawat FZ981. Kami menawarkan setiap bantuan untuk rekan-rekan kami di Flydubai."
(mus)