Virus Zika Berpotensi Menular Melalui Hubungan Intim

Ilustrasi/Bayi terdampak virus Zika di Amerika Selatan
Sumber :
  • http://www.clickittefaq.com

VIVA.co.id – Departemen Kesehatan AS  tengah melakukan investigasi atas adanya laporan 14 kasus  penyebaran virus Zika yang terjadi karena hubungan seksual.

COVID-19 Belum Usai, WHO Umumkan Ancaman Pandemi Berikutnya

Kasus tersebut terjadi pada beberapa perempuan yang sedang hamil. Pusat Pengawasan Penyakit Menular Amerika Serikat (The US Centers for Diseas Control/CDC) membuat penyataan saat menerbitkan petunjuk pedoman baru proses penularan virus.

Petunjuk tersebut dikeluarkan untuk menanggapi konfirmasi atas kasus pertama Zika yang terjadi pada seorang non-wisatwan di Amerika Serikat. Kasus ini terkait dengan kontak seksual yang terjadi dengan pasangan yang terinfeksi Zika.

Virus Zika Jadi Jawaban untuk Obat Kanker Otak?

Melalui pernyataannya, seperti dikutip BBC, Rabu, 24 Februari 2016, CDC menyarankan pada semua laki-laki yang melakukan perjalanan ke daerah yang banyak terinfeksi virus Zika untuk menggunakan kondom atau menghindari hubungan seksual.

"Belum ada bukti bahwa perempuan dapat menularkan virus Zika ke pasangan seks mereka, tetapi penelitian lebih lanjut diperlukan untuk memahami masalah ini," kata CDC menegaskan.

Geger Vaksin Palsu hingga Virus Zika

(mus)

Seorang anak terjangkit Virus Zika.

Virus Zika, Satu Kali Mutasi Bisa Meledak Jadi Wabah

Para ilmuwan bilang manusia harus mewaspadai varian-varian Virus Zika yang bisa memulai ledakan wabah besar lainnya.

img_title
VIVA.co.id
13 April 2022