China Unjuk Gigi pada Konferensi Keamanan Munchen

Fu Ying, Ketua Komite Luar Negeri Kongres RRC
Sumber :
  • www.straitstimes.com

VIVA.co.id - China memberikan pernyataan resmi bahwa negaranya ingin tatanan dunia berdasarkan pada tujuan dan prinsip yang tercantum dalam Piagam PBB.

Tebakan Beruang Putih 'Peramal' Soal Trump Benar

Fu Ying, Ketua Komite Luar Negeri Kongres Rakyat Nasional China, seperti dikutip dari situs Xinhuanet, Minggu 14 Februari 2016, pada diskusi panel di Konferensi Keamanan Munchen, Jerman, mengatakan pihaknya tidak menginginkan adanya 'pembagian' blok militer, serta menentang intervensi Amerika Serikat dan Sekutu terhadap sistem perpolitikan China.

"Kami berdiri kokoh dalam tatanan internasional dan sistem yang diatur dalam Piagam PBB. Pernyataan kami senada dengan Presiden China, Xi Jinping dalam sambutannya di Seattle, AS, bulan September tahun lalu," kata Fu.

Karena itu, pihaknya mengusulkan mekanisme tatanan internasional yang dimaksud. Ia mencontohkan, inisiatif pendirian Bank Infrastruktur Asia (Asian Infrastructure Investment Bank/AIIB) adalah salah satu produk baru yang China tawarkan untuk memperbaiki tatanan tersebut.

Kemudian, mengenai tatanan hubungan China-AS, Fu mengatakan kedua negara perlu bekerja sama untuk mengatasi tantangan global. Untuk itu, ia mengusulkan untuk membangun model baru hubungan dengan Amerika Serikat, tanpa tendensi konflik maupun konfrontasi, namun saling menghormati dan kerja sama saling menguntungkan. (asp)

11-08-1984: Ronald Reagan Ungkap Lelucon Konyol untuk Soviet
Gelombang Aksi Protes Terpilihnya Presiden AS Donald Trump.

Tanggapan Muslim di Afrika atas Menangnya Trump

Amerika Serikat sedang mengalami degradasi moral.

img_title
VIVA.co.id
12 November 2016