Korban Tewas Akibat Gempa Taiwan Bertambah
- Reuters
VIVA.co.id - Korban tewas akibat gempa yang terjadi di Tainan, Taiwan pada Sabtu pekan lalu terus bertambah.
Dikutip dari USA Today, Jumat, 12 Februari 2016, Kementerian Dalam Negeri Taiwan mengatakan, hingga hari Kamis, 11 Februari 2016, jumlah korban tewas bertambah menjadi 59 orang. Sedangkan 76 orang lainnya masih dinyatakan hilang. Mereka yang hilang diduga terjebak dalam reruntuhan gedung apartemen yang rubuh.
Taiwan dilanda gempa dengan kekuatan 6,4 SR pada Sabtu pekan lalu. Gempa dengan kekuatan menengah ini merubuhkan Gedung apartemen Weiguan Golden Dragon. Namun ini adalah satu-satunya gedung yang runtuh. Sementara gedung-gedung lain di wilayah Tainan hanya mengalami kerusakan kecil.
Pemerintah Taiwan telah menangkap tiga pimpinan eksekutif dari perusahaan yang membangun gedung tersebut. Mereka ditahan atas dugaan melakukan kelalaian profesional yang berakibat kematian.
Gedung tersebut dibangun pada tahun 1989. Pemerintah mencurigai struktur bangunan tidak benar-benar kuat sehingga gedung tersebut langsung runtuh meski gempa yang mengguncang tak terlalu kuat.