PM Kanada Ikut Rayakan Imlek
Senin, 8 Februari 2016 - 14:04 WIB
Sumber :
- Huffingtonpost
VIVA.co.id - Kanada merayakan malam tahun baru Imlek 2016 dengan menggelar Gala Dragon Ball, yang berpusat di kota Toronto. Malam perayaan pun dihadiri oleh Perdana Menteri Kanada, Justin Trudeau.
Baca Juga :
Peringatan Imlek Terbesar di Indonesia Digelar
Dilansir Huffingtonpost, Senin, 8 Februari 2016, pada saat perayaan tahun ‘Monyet’ ini, Trudeau ikut berpartisipasi dalam upacara tradisional yang digelar.
Trudeau tak sendirian, dia datang bersama sang istri, Sophie Grégoire. Tak kalah menarik, perayaan Imlek berpusat di Toronto itu juga dihadiri oleh mantan walikota Mississauga, Ontario, Azel McCallion yang kini telah berusia 94 tahun.
Baca Juga :
Bursa Asia Pasifik Masih Diselimuti Aura Imlek
McCallion, menjabat sebagai walikota selama 36 tahun, lalu pensiun pada tahun 2014. Sebuah potret menunjukkan tawa gembira PM Trudeau dan McCallion saat perayaan.
Di Kanada sendiri tercatat sebanyak 1,3 juta warga China menetap di sana. Kehadiran Trudeau sebagai wujud penghargaannya terhadap hubungan diplomatik kedua negara yang sudah terjalin selama 45 tahun.
Ribuan Warga Rayakan Cap Go Meh di Glodok
Cap Go Meh melambangkan hari ke-15 dari perayaan Tahun Baru Imlek.
VIVA.co.id
21 Februari 2016
Baca Juga :