Ted Cruz Singkirkan Trump di Kaukus Partai Republik Iowa
- REUTERS/Jim Young
VIVA.co.id - Hasil Kaukus Partai Republik memenangkan Senator Texas, Ted Cruz, sebagai calon Presiden AS pertama. Demikian dikutip bbc.co.uk, Selasa, 2 Februari 2016. Pebisnis Donald Trump, yang awalnya memimpin perolehan suara, kemudian berada di urutan kedua menjelang penutupan jajak pendapat.
Sementara Senator Florida Marco Rubio tetap berada di urutan ketiga. Adapun hasil kaukus Partai Demokrat, sampai berita ini terbit, masih berlangsung. Dengan jumlah pemilih sekitar 85 persen, persaingan antara Hillary Clinton dan penganut Sosial Demokrat Bernie Sanders hanya beda satu persen suara saja.
Sebelumnya, survey yang dilakukan pada Sabtu, 30 Januari 2016, menyebut Trump unggul sementara dengan perolehan suara sebanyak 28 persen, disusul Cruz dengan 23 persen, dan Rubio yang hanya dipilih oleh masyarakat Iowa sebesar 15 persen.
Cruz sendiri merupakan ‘tokoh pilihan’ masyarakat Iowa, khususnya kaum agamawan, lantaran dirinya berjanji ingin ‘mengubah’ siklus politik yang terjadi saat ini di Washington DC melalui kaukus.
“Bergabung dan berkomitmenlah bersama kami. Kaukus milik kita. Berdiri dan berbicaralah untuk kita. Jika kita berdiri bersama-sama, kita pasti menang,” ujarnya ketika kampanye di depan pendukung setianya.
(Lazuardi Utama Rifky)