Bawa Misi Perdamaian, Menlu RI Temui Raja Arab Saudi
- VIVA.co.id/Ikhwan Yanuar
VIVA.co.id - Menteri Luar Negeri Indonesia, Retno LP Marsudi, telah diterima oleh Raja Arab Saudi, Salman bin Abdul Aziz Al Saud.
"Siang ini di Riyadh Arab Saudi Menlu Retno sebagai utusan khusus Presiden RI diterima Raja Arab Saudi. Menlu Retno serahkan surat khusus Presiden RI kepada Raja Salman bin Abdul Aziz Al Saud," kata juru bicara Kemlu RI, Arrmanatha Nassir, Senin, 18 Januari 2016.
Arrmanatha mengatakan, Menlu Retno hari ini menyampaikan pesan dari Presiden Joko Widodo terkait pentingnya perdamaian antara sesama umat Islam dan di kawasan Timur Tengah. Retno juga memanfaatkan kesempatan ini untuk melakukan pertemuan bilateral dengan Menlu Arab Saudi Adel Al Jubeir.
"Kedua Menlu membahas peran diplomasi dalam upaya menjaga stabilitas dan perdamaian. Kedua Menlu juga membahas tindak lanjut kerja sama bilteral di lima proyek besar di Indonesia," ujar Arrmanatha.
Sebelumnya Menlu Retno pekan lalu sudah melakukan pertemuan dengan Iran untuk menyerahkan surat serupa dari Jokowi mengingat hubungan antara negara Arab dan Iran masih tegang karena adanya insiden pembakaran Kantor Kedutaan Arab di Iran dan eksekusi salah satu ulama utama Iran, Nimr al-Nimr.
Ketegangan antara Iran dan Arab Saudi meningkat setelah Saudi mengeksekusi ulama Iram, Nimr al Nimr. Aksi pembakaran terhadap Kedubes Saudi di Teheran membuat Saudi marah dan memutuskan hubungan diplomatik. Kedua negara lalu saling membatalkan kerja sama ekonomi.