Bermain Roket, 7 Anak Afghanistan Tewas

warga suriah menjadi korban serangan rusia
Sumber :
  • REUTERS/Khalil Ashawi

VIVA.co.id - Tujuh anak Afghanistan tewas karena memainkan ujung kepala roket. Anak-anak berusia 10 hingga 14 tahun ini memainkan sebuah kepala roket, yang sudah lama dibiarkan telantar.

Mereka membungkus kepala roket tersebut dengan kain, lalu melemparkannya ke udara. Namun saat jatuh ke darat, kepala roket tersebut meledak.

Bom Magnet Ledakkan Bus Pegawai Pemerintah Afghanistan

Akibatnya, tujuh anak tewas, dan dua lainnya mengalami luka parah dan sebagian lagi mengalami luka ringan.

Kepala Kepolisian Kabul, Abdul Rahman Rahimi, mengatakan kepada CNN, insiden tersebut terjadi pada Rabu, 25 November 2015.

Anak-anak itu sedang bermain di sekitar rumah mereka di Kabul, Afghanistan. Mereka tak sengaja memainkan kepala roket tersebut.

Afghanistan termasuk negara yang rawan kekerasan. Kelompok militan yang menguasai Afghanistan selalu menggunakan senjata untuk menguasai negara tersebut.

Tega, Suami Sampai Hati Potong Hidung Istrinya

Akibatnya, kelompok anak-anak menjadi rentan dan sering menjadi korban senjata atau ledakan yang dialami negara tersebut. (ase)

Militan Taliban di Afghanistan.

Lalui Jalur 'Tengkorak', Turis Diserang Militan Afghanistan

Enam turis dari AS dan Eropa mengalami luka-luka.

img_title
VIVA.co.id
4 Agustus 2016