Menlu RI Terima Kunjungan Menlu Finlandia
Senin, 2 November 2015 - 11:59 WIB
Sumber :
VIVA.co.id
- Menteri Luar Negeri RI, Retno LP. Marsudi, hari ini menerima kedatangan Menteri Luar Negeri Finlandia, Timo Soini, yang akan mendampingi kedatangan Presiden Finlandia, Sauli Niinisto untuk bertemu dengan Presiden RI, Joko Widodo.
"Kunjungan menlu Finlandia untuk mendampingi Presiden Finlandia yang besok akan melakukan pertemuan dengan Presiden Indonesia. Dalam kunjungan ini juga disertai dengan kedatangan 11 perusahaan besar Finlandia," kata Menlu Retno, Senin, 2 November 2015 di Gedung Kemenlu RI, Jakarta.
"Kunjungan menlu Finlandia untuk mendampingi Presiden Finlandia yang besok akan melakukan pertemuan dengan Presiden Indonesia. Dalam kunjungan ini juga disertai dengan kedatangan 11 perusahaan besar Finlandia," kata Menlu Retno, Senin, 2 November 2015 di Gedung Kemenlu RI, Jakarta.
Retno menjelaskan, Indonesia dan Finlandia akan terus meningkatkan kerja samanya, terutama di bidang ekonomi. Sebab, sektor perdagangan antara kedua negara setiap tahunnya selalu meningkat.
"Dari tahun ke tahun perdagangan kita menunjukkan peningkatan. Pada 2014, nilai kerja sama di bidang perdagangan mencapai US$780 juta. Dari segi investasi meningkat signifikan. Pada, 2014 investasi Finlandia di Indonesia mencapai US$3,6 juta, sedangkan tahun sebelumnya hanya US$800 ribu," ujar Retno.
Kedatangan rombongan dari Finlandia ke Indoensia, kata Retno, turut membicarakan kerja sama di bidang energi terbarukan dan juga teknologi informasi. Belasan perusahaan yang datang mewakili sektor
clean and efficient energy, infrastructur, port management information and communication technology.
Sebagai informasi, Presiden Finlandia akan tiba di Indonesia pada sore hari ini, bersama dengan para petinggi perusahaan-perusahaan besar Finlandia seperti Nokia dan Kone Cranes. Dijadwalkan, Presiden Niinisto akan menghabiskan waktunya di Indonesia hingga 4 November mendatang.
"Beliau akan bertemu dengan Pak Jokowi pada 3 November untuk melakukan
courtesy call
. Tanggal 4 November akan ke Kalibata (Taman Makam Pahlawan), bertemu dengan Gubernur DKI (Basuki Tjahaja Purnama), dan juga mengunjungi Masjid Istiqlal dan Gereja Kathedral," ujar Humas KBRI untuk Finlandia, Made Priyadi.
Baca Juga :
Halaman Selanjutnya
Retno menjelaskan, Indonesia dan Finlandia akan terus meningkatkan kerja samanya, terutama di bidang ekonomi. Sebab, sektor perdagangan antara kedua negara setiap tahunnya selalu meningkat.