Cameron ke Asia untuk Buka Pintu Perdagangan
Senin, 27 Juli 2015 - 16:15 WIB
Sumber :
- REUTERS
VIVA.co.id
- Perdana Menteri Inggris David Cameron akan tiba di Indonesia, Senin sore, 27 Juli 2015, yang akan menjadi awal dari empat hari kunjungannya ke Asia Tenggara. Selain Indonesia, dia juga akan berkunjung ke Singapura, Vietnam, dan Malaysia.
Dikutip dari pernyataan Kedutaan Besar Inggris di Indonesia, kunjungan Cameron merupakan bagian dari upaya pemerintah Inggris meningkatkan ekspor mereka hingga 1 triliun poundsterling atau hampir Rp21.000 triliun pada 2020.
Baca Juga :
Ke Indonesia 27 Juli, Ini Agenda PM Inggris
Selain meningkatkan perdagangan bilateral dengan Indonesia, Cameron juga akan menyasar perjanjian Uni Eropa (UE)-Asean. Menjadi PM Inggris pertama yang berkunjung ke markas Asean di Jakarta, dia akan menyerukan negosiasi perjanjian perdagangan bebas UE-Asean.
Perjanjian perdagangan bebas dua blok perdagangan dengan kombinasi PDB lebih dari $20 triliun, berpotensi menguntungkan perekonomian Inggris hingga 3 miliar pounsterling per tahun, atau hampir 120 pounsterling untuk setiap rumah tangga Inggris.
Baca Juga :
Halaman Selanjutnya
Selain meningkatkan perdagangan bilateral dengan Indonesia, Cameron juga akan menyasar perjanjian Uni Eropa (UE)-Asean. Menjadi PM Inggris pertama yang berkunjung ke markas Asean di Jakarta, dia akan menyerukan negosiasi perjanjian perdagangan bebas UE-Asean.