Pesawat Delta Airlines Jatuh hingga Terbalik Saat Mendarat di Bandara Toronto

Pesawat Delta Airlines Terbalik di Toronto (Doc ABC News)
Sumber :
  • Dok. ABC News.

Toronto, VIVA – Sebuah pesawat Delta Airlines jatuh saat mendarat di Bandara Internasional Toronto Pearson, pada Senin, 17 Februari 2025. Pesawat itu terlihat terbalik di tanah yang tertutup salju.

Tensi Perang Dagang Meningkat! Trump Bakal Kenakan Tarif 50 Persen pada Baja dan Aluminium Kanada

"17 penumpang telah dibawa ke rumah sakit," kata pejabat bandara dikutip dari ABC News, Selasa 18 Februari 2025.

Layanan Paramedis Regional Peel mengatakan tidak ada cedera yang dianggap mengancam jiwa. Namun, tiga orang menderita cedera kritis, yakni satu anak, seorang pria berusia 60-an dan seorang wanita berusia 40-an.

Terpilih Jadi Perdana Menteri, Mark Carney Tegaskan Kanada Tak Akan Pernah Jadi Bagian AS

Pesawat Delta Airlines Terbalik di Toronto (Doc ABC News)

Photo :
  • Dok. ABC News.

Pada Senin malam, pihak rumah sakit menyebutkan, anak itu dibawa ke rumah sakit dan tercatat dalam kondisi baik.

Bertemu Dewan Bisnis Kanada-ASEAN, Kadin Bahas Kerja Sama Pangan hingga Transisi Energi

LLayanan Paramedis Regional Peel menyebutkan, 12 orang mengalami cedera ringan

Sementara itu, Presiden dan CEO Toronto Pearson Deborah Flint memuji respons darurat tersebut.

"Tidak ada korban jiwa, dan ini berkat para profesional kami yang heroik dan terlatih, para penanggap pertama kami di bandara," ujar Flint dalam jumpa pers Senin malam.

Menurut Delta dan Badan Penerbangan Federal, sebanyak 76 penumpang dan empat awak dalam penerbangan 4819 dievakuasi setelah kecelakaan pesawat tunggal itu. Menurut Flint, di antara penumpang tersebut terdapat 22 warga negara Kanada.

Penerbangan diketahui berangkat dari Minneapolis. "Fokus utama kami adalah merawat mereka yang terdampak," ujar Delta dalam sebuah pernyataan.

Menurut sumber kepada ABC News, apa yang menyebabkan pesawat terbalik dan terbakar belum jelas, tetapi penyelidikan sudah berlangsung.

FAA menyebutkan, Badan Keselamatan Transportasi Kanada akan memimpin penyelidikan. Para penyelidik dari FAA dan Badan Keselamatan Transportasi Nasional akan membantu penyelidikan.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya