China Tegas Desak Israel Stop Ekspansi di Dataran Tinggi Golan Milik Suriah

VIVA Militer: Juru Bicara Kementerian Luar Negeri China, Geng Shuang
Sumber :
  • South China Morning Post

New York, VIVA - China mendesak Israel untuk menghentikan operasi militer dan serangannya di Dataran Tinggi Golan, termasuk melalui kegiatan pembangunan permukiman, kata Wakil Perwakilan Tetap China untuk PBB Geng Shuang pada Selasa, 17 Desember 2024.

Biden Ungkap Percakapan Rahasianya dengan Netanyahu sebelum Israel Gempur Gaza

“Kami menyatakan keprihatinan besar kami atas serangan udara Israel yang terus berlanjut baru-baru ini terhadap Suriah dan masuknya Israel ke wilayah Golan, serta klaim Israel untuk memperluas pemukiman di Golan," kata Geng kepada para anggota Dewan Keamanan PBB dalam pertemuan tentang Suriah.

"Kami menyerukan Israel untuk menghentikan tindakan ini," lanjutnya, menegaskan.

Menteri Liu Sampaikan Salam Hangat Presiden China Xi Jinping untuk Megawati

VIVA Militer: Tank Tentara Pertahanan Israel (IDF) di Dataran Tinggi Golan

Photo :
  • The Spokesman Review

Perang Gaza telah mengakibatkan kekacauan yang tak ada habisnya dan menyebar ke negara-negara tetangga, tambah diplomat tersebut, sambil menyerukan untuk diakhirinya konflik tersebut.

Abaikan Kesepakatan Gencatan Senjata, Israel Terus Gempur Gaza

Sebelumnya, kepala otoritas pemerintahan Israel Benjamin Netanyahu pada awal Desember menyatakan bahwa perjanjian mengenai pelepasan pasukan dengan Suriah di Dataran Tinggi Golan, yang dicapai tak lama setelah Perang Yom Kippur tahun 1973, tidak lagi berlaku.

Hal tersebut, menurut Netanyahu, karena militer Suriah telah meninggalkan posisi mereka setelah jatuhnya pemerintahan Assad.

Netanyahu kemudian memerintahkan tentara Israel untuk menduduki zona demarkasi dan posisi yang mengendalikannya.

VIVA Militer: Tank Merkava Mark IV militer Israel di Dataran Tinggi Golan

Photo :
  • Anadolu Agency/Mostafa Alkharouf

Kepala pertahanan Israel Katz, pada gilirannya, memberi perintah kepada unit-unit tentara untuk bersiap menghadapi musim dingin di Dataran Tinggi Golan bagian Suriah.

Sedangkan pada Minggu, pemerintahan Netanyahu dengan suara bulat menyetujui rencana untuk melipatgandakan populasi Israel di Dataran Tinggi Golan yang dianeksasi. (ant)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya