Pasukan Anti-Pemerintah Masuk ke Ibu Kota Damaskus, Militer Tinggalkan Gedung Kementerian

Anti-Pemerintah Kuasai Ibu Kota Damaskus, Suriah (Doc: ANews)
Sumber :
  • VIVA.co.id/Natania Longdong

Damaskus, VIVA – Pasukan anti-pemerintah di Suriah memasuki pusat ibu kota Damaskus, pada Minggu, 8 Desember 2024.

Para pengunjuk rasa bangkit melawan rezim pada Sabtu malam, 7 Desember 2024, di berbagai lingkungan, sementara pasukan dari pemerintahan Presiden Bashar Al Assad menarik diri dari lokasi-lokasi penting seperti Kementerian Pertahanan, Kementerian Dalam Negeri, dan bandara internasional.

Dengan masuknya para pengunjuk rasa ke area-area penting, pemerintah telah kehilangan sebagian besar kendalinya atas ibu kota.

VIVA Militer: Pasukan pemberontak Suriah membakar foto Presiden Bashar al-Assad

Photo :
  • Al-Monitor

Para tahanan di Penjara Sednaya di Damaskus, yang dikenal karena hubungannya dengan rezim dan praktik penyiksaan yang terkenal, dibebaskan oleh para demonstran yang menyerbu fasilitas tersebut.

Melansir dari ANews, Minggu, 8 Desember 2024, pasukan oposisi telah menguasai sebagian besar pusat kota Aleppo dan membangun dominasi di seluruh provinsi Idlib pada 30 November lalu.

Setelah bentrokan hebat pada hari Kamis, 5 Desember 2024, kelompok-kelompok itu mengambil alih kendali pusat kota Hama dari pasukan militer.

Kelompok anti-rezim merebut beberapa permukiman di Provinsi Homs yang secara strategis penting dan mulai maju.

Rezim Baath Runtuh, Ini Sederet Metode Penyiksaan yang Tidak Manusiawi di Suriah

Pada hari Jumat, 6 Desember 2024, kelompok oposisi Suriah menguasai Daraa di Suriah selatan dekat perbatasan Yordania.

Sebelumnya pada hari Sabtu, mereka juga berhasil merebut kendali provinsi Suwayda di selatan. Dan pasukan oposisi lokal di Quneitra memperoleh kendali atas ibu kota provinsi tersebut.

50.000 Warga Suriah Selamatkan Diri ke Lebanon usai Kelompok Bersenjata Rebut Damaskus

Tentara Nasional Suriah yang beroposisi melancarkan Operasi Fajar Kebebasan pada 1 Desember terhadap kelompok teror PKK/YPG di distrik Tel Rifaat di pedesaan Aleppo, membebaskan daerah tersebut dari unsur-unsur teror.

VIVA Militer: Foto Bashar al-Assad rusak terkena tembakan

Area Terlarang untuk Warga Sipil di Damaskus Selama Rezim Assad Ternyata Fasilitas Produksi Bom Barel

Rezim terguling pemerintahan Assad telah mengubah Gunung Qasioun di Damaskus, sebuah daerah terlarang bagi warga sipil, menjadi fasilitas produksi bom barel.

img_title
VIVA.co.id
2 Januari 2025