Setelah Lebanon, Giliran Yaman Luncurkan Rudal ke Israel

VIVA Militer: Serangan rudal balistik milisi Houthi Yaman
Sumber :
  • mehrnews.com

Tel Aviv, VIVA – Milter Pertahanan Israel (IDF) mengungkapkan bahwa mereka telah menembak jatuh rudal permukaan-ke-permukaan yang diluncurkan dari Yaman menggunakan sistem pertahanan udara jarak jauh Arrow, setelah sirene berbunyi di Israel bagian tengah.

Beda dengan AS, Negara-negara Arab Sambut Baik Surat Penangkapan Netanyahu

Peringatan tersebut diaktifkan karena intersepsi dan kekhawatiran tentang serpihan peluru yang jatuh.

"Rudal itu ditembak jatuh di luar perbatasan negara," kata IDF, dikutip dsri Times of Israel, Jumat, 27 September 2024.

PBB: Kematian Anak Palestina akibat Dibunuh Tentara Israel di Tepi Barat Naik Tiga Kali Lipat

Iron Dome, sistem pertahanan udara Israel menghalau serangan Hamas di Gaza

Photo :
  • AP Photo/Tsafrir Abayov

Pasukan Pertahanan Israel juga menyatakan bahwa tidak ada instruksi baru dari Komando Front Dalam Negeri setelah serangan tersebut.

Austria Cibir Surat Perintah ICC untuk Tangkap Netanyahu “Tak Dapat Dipahami dan Menggelikan”

Sementara itu, layanan ambulans Magen David Adom melaporkan bahwa mereka belum menerima laporan cedera, kecuali beberapa orang yang mengalami kecemasan atau terluka saat berlari ke tempat perlindungan bom.

Sebagai informasi, perang antara Israel dan Yaman bukanlah konflik langsung, melainkan terkait dengan dinamika regional yang lebih luas.

Yaman terlibat dalam konflik internal yang melibatkan kelompok Houthi, yang memiliki dukungan Iran. Israel, di sisi lain, melihat Iran dan kelompok-kelompok yang didukungnya di kawasan, termasuk Houthi sebagai ancaman.

VIVA Militer: Milisi Houthi Yaman (Ansar Allah)

Photo :
  • arabnews.com

Serangan rudal yang diluncurkan dari Yaman ke arah Israel, seperti yang baru-baru ini terjadi, menunjukkan bagaimana konflik di Yaman dapat memengaruhi keamanan Israel.

Tel Aviv melalui sistem pertahanan udara, berusaha melindungi warganya dari ancaman ini. Dalam konteks ini, ketegangan antara Israel dan Yaman lebih terkait dengan pengaruh Iran dan geopolitik di Timur Tengah.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya