Rusia soal Tewasnya Ismail Haniyeh di Iran: Pembunuhan Politik yang Tak Dapat Diterima

VIVA Militer: Kepala Biro Politik Hamas, Ismail Haniyeh
Sumber :
  • latimes.com

VIVA – Pemerintah Rusia mengutuk pembunuhan Kepala Biro Politik Hamas Ismail Haniyeh, dan menyebutnya sebagai aksi pembunuhan politik yang tidak dapat diterima. Aksi tersebut juga  akan memperburuk ketegangan regional.

Motif Pelaku Pembunuhan Wanita Tanpa Kepala di Muara Baru Jakarta Utara

"Ini semua sangat buruk. Ini adalah pembunuhan politik yang sama sekali tidak dapat diterima dan ini akan menyebabkan eskalasi ketegangan lebih lanjut," kata Wakil Menteri Luar Negeri Rusia Mikhail Bogdanov kepada kantor berita milik pemerintah Rusia, RIA Novosti, Rabu.

Bogdanov juga memperingatkan bahwa apa yang terjadi akan berdampak negatif yang signifikan pada negosiasi Doha. Kelompok perlawanan Palestina Hamas mengumumkan pada Rabu pagi bahwa Haniyeh tewas dalam serangan udara Israel yang menargetkan kediamannya di Teheran.

Polisi Tes Kejiwaan Pelaku Pembunuhan Wanita di Jakarta Utara

“Hamas berduka cita atas meninggalnya ... sang martir, Mujahid Ismail Haniyeh, kepala gerakan ini, yang tewas dalam serangan berbahaya Zionis di kediamannya di Teheran setelah menghadiri upacara pelantikan presiden baru Iran," kata mereka dalam sebuah pernyataan di Telegram.

Israel belum membuat pengumuman langsung tentang pembunuhan tersebut.

Siap-siap, Episode Tiga Balas Dendam Iran ke Israel

Televisi pemerintah Iran juga melaporkan kematian Haniyeh dengan menyatakan bahwa penyelidikan atas pembunuhan tersebut sedang berlangsung dan hasilnya akan segera diumumkan.

Sumber : Anadolu

VIVA Militer: Ayatollah Ali Khamenei

Ali Khamenei Beri Peringatan Keras ke Israel-AS Jika Berani Serang Wilayah Teheran

Pemimpin tertinggi Iran, Ayatollah Ali Khamenei, pada Sabtu, 2 November 2024, mengeluarkan peringatan keras kepada AS dan Israel untuk tidak menyerang Teheran.

img_title
VIVA.co.id
2 November 2024