Sadis, Israel Tembaki Pusat Distribusi Bantuan Kemanusiaan di Jalur Gaza

(Ilustrasi) Tentara Israel menembak mati warga Palestina
Sumber :
  • The Atlantic

Gaza – Beberapa warga Palestina alami luka-luka pada Rabu, 13 Maret 2024, ketika Israel menembaki pusat distribusi bantuan kemanusiaan di Jalur Gaza selatan, menurut sumber medis.

China: Veto AS atas Rancangan Resolusi DK PBB untuk Gaza Tunjukkan Standar Ganda

"Serangan itu menargetkan pusat distribusi yang dijalankan oleh badan PBB untuk pengungsi Palestina (UNRWA), di Rafah tengah," kata para saksi mata yang tidak diketahui namanya, dikutip dari ANews, Kamis, 14 Maret 2024.

Truk-truk pengangkut bantuan kemanusiaan memasuki Gaza dari titik penyeberangan pada perbatasan Gaza-Mesir di Rafah, Mesir.

Photo :
  • ANTARA/Xinhua/Ahmed Gomaa/tm/am.
Prabowo Tunjukan 'Taring' Bela Palestina di Mata Dunia

Sumber medis mengatakan beberapa korban luka berada dalam kondisi serius. Namun, tidak ada komentar dari tentara Israel mengenai laporan tersebut.

Secara terpisah, lima orang tewas dalam serangan udara Israel terhadap sebuah rumah di lingkungan Tal al-Hawa di barat daya Kota Gaza, kata para saksi mata.

Di Istanbul, Wakil Ketua MUI Cerita Kontribusi Turki Utsmani Perkenalkan Masjid Al Aqsa ke Jawa

Sebagai informasi, Israel telah melancarkan serangan militer mematikan di Jalur Gaza sejak serangan lintas batas pada 7 Oktober 2023, yang dipimpin oleh kelompok Palestina Hamas yang menewaskan hampir 1.200 orang.

Setidaknya 31.272 warga Palestina, sebagian besar perempuan dan anak-anak, tewas di Gaza, dan lebih dari 73.024 lainnya terluka akibat kehancuran massal dan kekurangan kebutuhan pokok.

Seorang pria Palestina menyaring biji-bijian di Gaza di tengah kekurangan pangan

Photo :
  • Middle East Eye/Mohammed al-Hajjar

Israel juga menerapkan blokade yang melumpuhkan wilayah kantong Palestina, dan menyebabkan penduduknya, khususnya penduduk Gaza utara, berada di ambang kelaparan.

Menurut Kementerian Kesehatan Palestina, setidaknya 27 orang meninggal karena kekurangan gizi dan dehidrasi di Gaza akibat blokade Israel.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya