Senator AS Desak Joe Biden Setop Pasokan Senjata ke Israel: Ganggu Bantuan Kemanusiaan
- New York Post
Washington – Delapan senator Amerika Serikat (AS), mengirim surat kepada Presiden AS Joe Biden. Para senator itu mendesak Biden untuk berhenti memasok senjata ke Israel karena ganggu bantuan kemanusiaan AS.
Senator independen Bernie Sanders dan tujuh anggota Partai Demokrat menyampaikan dalam suratnya bahwa campur tangan pemerintah AS pada teman sejolinya Benjamin Netanyahu sudah menghalangi bantuan kemanusiaan.
Para senator juga menekankan campur tangan pemerintah Netanyahu dalam operasi kemanusiaan AS melanggar Undang-Undang Koridor Bantuan Kemanusiaan.
“Tidak ada bantuan yang boleh diberikan berdasarkan bab ini atau Undang-Undang Pengendalian Ekspor Senjata ke negara mana pun," tulis Sanders dikutip dari Anadolu Ajansi, Rabu, 13 Maret 2024.
"Ketika Presiden mengetahui pemerintah negara tersebut melarang atau membatasi, secara langsung atau tidak langsung, pengangkutan atau pengiriman bantuan kemanusiaan Amerika Serikat," lanjut Sanders.
Sanders menuturkan dalam pernyataanya bersama rekan-rekan mendesak Biden bisa jelaskan ke Netanyahu bahwa gagalnya bantuan ke Gaza bisa memunculkan konsekuensi.
“Mengingat kenyataan ini, kami mendesak Anda (Joe Biden) untuk menjelaskan kepada pemerintahan Netanyahu bahwa kegagalan memperluas akses kemanusiaan dan memfasilitasi pengiriman bantuan yang aman ke seluruh Gaza akan menimbulkan konsekuensi serius, sebagaimana ditentukan dalam undang-undang AS yang ada,” ujar Sanders.
Para senator melaporkan bencana kemanusiaan parah yang terjadi di Gaza hampir tak terjadi dalam sejarah modern.
Milter Israel diketahui melancarkan serangan balasan terhadap Gaza sejak Oktober 2024. Israel membalas serangan lintas dari kelompok pejuang Hamas.