Gara-gara Tidak Sengaja Menabrak Mobil, Seorang Pria Tua Ditembak Hingga Meninggal

Gara-gara Tidak Sengaja Menabrak Mobil, Seorang Kakek Ditembak Hingga Meninggal
Sumber :
  • New York Post

VIVA –  Seorang pria tua asal California yang tidak bersalah ditembak mati di tempat parkir kawasan Walmart ketika ia mencoba meminta maaf kepada tersangka pembunuhnya karena tidak sengaja menyebabkan bagian mobilnya rusak ringan.

Polisi Tangkap 2 Tersangka Baru Kasus Judi Online, Salah Satunya Pegawai Komdigi

Jonathan Mauk, 59, saat itu secara tidak sengaja menabrakkan Chevrolet Camaro miliknya ke mobil tersangka, Shawntece Marie Norton.

Gara-gara Tidak Sengaja Menabrak Mobil, Seorang Kakek Ditembak Hingga Meninggal

Photo :
  • New York Post
Sopir Truk Ugal-ugalan di Tangerang Jadi Tersangka, Diancam 10 Tahun Penjara

Jonathan sedang mengemudikan mobilnya melewati tempat parkir untuk mencari lahan parkir yang kosong , sementara saat itu Norton tengah mundur dari tempat parkir. Tanpa diduga, ia tidak sengaja menabrak mobil milik Norton. 

Gara-gara Tidak Sengaja Menabrak Mobil, Seorang Kakek Ditembak Hingga Meninggal

Photo :
  • New York Post
Kata Budi Arie soal Mantan Pegawainya Terlibat Judi Online

Gara-gara Tidak Sengaja Menabrak Mobil, Seorang Kakek Ditembak Hingga Meninggal

Photo :

Dilansir dari New York Post, putra sulung Jonathan Mauk mengatakan bahwa ayahnya memiliki rasa tanggung jawab saat tidak sengaja menabrak mobil tersangka. Ia menjelaskan bahwa ayahnya saat itu keluar dari mobil dengan tujuan meminta maaf namun tanpa diduga Norton dengan sengaja menembak ayahnya.

“Menurut keterangan saksi, ayah saya merasa bertanggung jawab. Dialah yang bertanggung jawab jadi dia keluar dari mobil untuk meminta maaf dan saat itulah orang lain menembaknya,” kata putra sulungnya, Matthew Mauk, kepada media.

Norton, 37, diduga menembak wajah ayahnya ketika dia keluar dari mobil untuk memperbaiki kecelakaan tersebut..

Dia dituduh melarikan diri dari tempat parkir setelah penembakan, namun ia ditangkap keesokan harinya. Norton resmi didakwa oleh Pihak kepolisian karena melakukan aksi pembunuhan. 

Putra sulung Jonathan Mauk mengungkapkan bahwa mobil ayahnya tidak mengalami kerusakan yang berarti ketika dia mengambil mobilnya pada hari itu juga.

“Ada goresan di sayap. Tidak ada penyok, tidak ada kerusakan berat. Ada goresan. Tingkat keparahan kecelakaan itulah yang merenggut nyawanya,” kata Matthew Mauk.

Saat itu, Jonathan hanya mampir di toko untuk membeli garam dan soda untuk membuat dendeng buatan sendiri bersama keluarga.

"Saya bahkan tidak bisa menjelaskan mengapa hal ini terjadi atau apa yang terlintas dalam pikiran seseorang hingga membuat tindakan ini tampak seperti tindakan yang dapat diterima. Semua ini tidak masuk akal," kata Matthew Mauk.

Jonathan Mauk dikenang oleh orang-orang terkasih sebagai pemimpin keluarga yang penuh kasih sayang. Ia dikatakan sebagai seseorang penggila mobil klasik dan teman yang dapat dipercaya. 

Saat keluarga mencoba membereskan kejadian setelah pembunuhannya, putra Jonathan Mauk mengatakan mereka tidak akan diam membiarkan hal ini terjadi. Pihak keluarga memastikan bahwa mereka akan mengejar keadilan.

Gara-gara Tidak Sengaja Menabrak Mobil, Seorang Kakek Ditembak Hingga Meninggal

Photo :
  • New York Post

"Kami...akan hadir di setiap sidang pengadilan...apa pun yang berkaitan dengan kasus ini, kami akan hadir. Kami akan bicara, kami akan membicarakannya" kata Mauk.

Sementara itu, Norton mengaku tidak bersalah dalam sidang pertamanya di pengadilan minggu ini. Dia dijadwalkan hadir di pengadilan pada tanggal 15 Februari 2024 waktu setempat.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya