Terungkap Alasan Kenapa Israel Tidak Mampu Tekuk Hamas

VIVA Militer: Tentara Israel di Jalur Gaza, Palestina
Sumber :
  • thenationalnews.com

Washington – Sebuah laporan yang disusun oleh badan-badan intelijen AS menyimpulkan bahwa setelah berbulan-bulan Israel melakukan perang di Gaza, Hamas hanya kehilangan 20-30 persen dari jumlah pejuangnya. Hasil tersebut menunjukkan bahwa upaya Israel untuk menghancurkan Hamas dianggap belum berhasil.

Dilansir dari Wall Street Journal, Selasa, 23 Januari 2024, menyebut laporan intelijen yang dilaporkan, badan-badan intelijen tersebut juga menemukan bahwa Hamas masih memiliki persenjataan yang cukup untuk terus menyerang pasukan Israel dan meluncurkan roket ke Israel "selama berbulan-bulan" ke depan.

VIVA Militer: Agresi militer Israel di Gaza, Palestina

Photo :
  • jns.org

Meskipun pejuang Hamas mungkin harus mengemban lebih banyak tugas akibat kehilangan rekan-rekan mereka, mereka tetap berada jauh dari keadaan tidak mampu dan telah mengubah taktik operasional mereka untuk beradaptasi.

Laporan itu juga mengatakan para pejabat Israel memperkirakan hingga 16.000 pejuang Hamas terluka dan sekitar setengah dari mereka tidak akan kembali ke medan perang. Namun perkiraan AS menyebutkan jumlah tersebut antara 10.500 dan 11.700 pejuang, banyak di antaranya dapat kembali.

Sebelumnya, Perdana Menteri (PM) Israel Benjamin Netanyahu mengklaim tentaranya telah menghancurkan sekitar dua pertiga resimen tempur Hamas di Gaza. Dia bersumpah untuk melanjutkan perang sampai "kemenangan penuh".

“Ada dua tahap dalam pertempuran; Yang pertama adalah menghancurkan resimen Hamas, itu adalah kerangka tempur terorganisir mereka,” kata Netanyahu pada konferensi pers di Tel Aviv yag belum lama ini digelar.

Pembebasan Sandera yang Ditahan Hamas di Gaza Dimulai Hari Minggu

“Sampai saat ini enam belas atau tujuh belas dari dua puluh empat telah dihancurkan. Setelah itu ada (tahap) pembersihan wilayah (dari pejuang). Tindakan pertama biasanya lebih singkat, tindakan kedua biasanya lebih lama.”

VIVA Militer: Dinas Keamanan Israel (Shin Bet)

Photo :
  • elnational.cat
Penganut Yahudi Ultra-Ortodoks di Israel Bentrok dengan Polisi, Tolak Wajib Militer

Sambil memegang foto seorang tentara Israel yang gugur, Netanyahu mengatakan tentaranya tidak akan mati sia-sia dan berjanji pertempuran akan terus berlanjut sampai Hamas dikalahkan dan para sandera di Gaza pulih.

“Kemenangan akan memakan waktu berbulan-bulan lagi tapi kami bertekad untuk mencapainya,” kata Netanyahu.

Houthi Ancam Serang Israel Jika Langgar Gencatan Senjata dengan Hamas
Khalida Jarrar, putri petinggi Hamas ditahan di penjara Israel

Israel Bakal Bebaskan 95 Warga Palestina Besok, Salah Satunya Putri Pemimpin Senior Hamas

Kementerian Kehakiman Israel pada Jumat, 17 Januari 2025, merilis nama-nama 95 warga Palestina yang akan dibebaskan, pada Minggu, 19 Januari 2025. 

img_title
VIVA.co.id
18 Januari 2025