Dokter Norwegia Ini Curhat Tentara Israel Bunuh Temannya Secara Brutal di RS Al Shifa Gaza

Gedung-gedung di Gaza hancur akibat serangan Israel.
Sumber :
  • AP Photo/Hatem Moussa.

GazaDokter Norwegia Mads Gilbert membeberkan pada Senin, 18 Desember 2023, curhat bahwa temannya, kepala layanan darurat Rumah Sakit Al-Shifa di Gaza dan keluarganya telah dibunuh secara brutal oleh tentara Israel.

Israel Serang Sekolah yang Jadi Tempat Pengungsian di Gaza, 10 Orang Tewas

“Sahabat baik dan kolega saya, Dr Hani Al-Haitham, kepala unit gawat darurat Shifa, dibunuh secara brutal oleh Israel, bersama istri tercintanya," kata Gilbert dalam keterangannya dilansir dari Anadolu Ajansi, Selasa, 19 Desember 2023.

"Dr Sameera Ghifari dan kelima anak mereka Shireen, Tia, Sameer, Wafa & Sara, juga dibunuh dengan si darah dingin, tentara Israel yang pengecut membunuh tujuh warga sipil tak bersenjata lainnya," lanjutnya.

Trump Janji Selesaikan Perang di Ukraina dan Palestina dengan Cara Ini

Militer Israel menarget sekolah tempat penampungan pengungsi di Gaza.

Photo :
  • The New Arab.

Gilbert juga menjelaskan bahwa dirinya berjanji akan membangun rumah sakit terbesar di Gaza kembali, dan memperbaiki Palestina.

UNIFIL Sebut Markasnya di Lebanon Selatan Dihantam Peluru Artileri

“Ini adalah serangan lain terhadap kita semua, terhadap seluruh umat manusia. Anda tidak akan pernah dilupakan, kami berjanji: kami akan membangun kembali Shifa, Gaza, Palestina!,” seru Gilbert.

Sebagai informasi, serangan udara dan darat Israel di Jalur Gaza sejak 7 Oktober 2023, telah menewaskan sedikitnya 19.453 warga Palestina, sebagian besar perempuan dan anak-anak, menurut otoritas kesehatan di Gaza.

Israel buldozer kamp pengungsi Palestina di RS Kamal Adwan, Gaza Utara

Photo :
  • Akhbar al Aan

Perang tersebut telah menyebabkan kehancuran di Gaza, dengan setengah dari persediaan perumahan di wilayah pesisir tersebut rusak atau hancur, dan hampir 2 juta orang mengungsi di wilayah padat penduduk, di tengah kekurangan makanan dan air bersih.

Sementara itu, hampir 1.200 warga Israel juga diyakini tewas dalam serangan Hamas, dan lebih dari 130 lainnya masih disandera.

Anak-anak terlihat di antara reruntuhan setelah serangan udara Israel di kota Deir el-Balah di Jalur Gaza tengah, Selasa, 2 April 2024.

Tragis, 1,2 Juta Orang di Gaza Kekurangan Air

Blokade yang terus berlangsung telah mengakibatkan kekurangan makanan, air bersih, dan obat-obatan.

img_title
VIVA.co.id
17 November 2024