Wanita Palestina Ini Viral Lalu Dibunuh Oleh Penembak Jitu Israel

Wanita Palestina yang lebih tua dibanding negara Israel
Sumber :
  • Al Arabiya

VIVA Trending – Baru-baru ini, sosial media ramai memperbincangkan seorang wanita lanjut usia asal Palestina, yang sebelumnya menjadi viral karena mengatakan bahwa dia “lebih tua dari negara Israel” dalam sebuah video yang beredar online. 

Israel Hanya Izinkan 12 Truk Muat Bantuan Masuk Gaza Utara dalam 2,5 Bulan, Menurut Oxfam

Namun sayangnya, pada Jumat lalu, ia ditembak mati oleh penembak jitu Israel di Gaza, melansir laporan Al Arabiya, mengutip seorang fotografer lokal, dilansir Minggu, 9 Desember 2023. 

Wanita itu bernama Hadia Nasr yang lahir pada tahun 1944, empat tahun sebelum ‘Nakba,’ pertama terjadi.

Kelompok HAM Israel Sebut Rezim Zionis Bangun 7 Permukiman Ilegal Tepi Barat Milik Palestina

Nakba adalah bahasa Arab untuk bencana, yang mengacu pada perang tahun 1948 yang menyebabkan berdirinya negara Israel di tanah rampasan dan perpindahan massal ratusan ribu warga Palestina.

Hamas Tuding Otoritas Palestina di Tepi Barat "Melayani Musuh Zionis"

Wanita itu mencuri hati ratusan orang di dunia maya setelah muncul dalam sebuah video yang diposting oleh jurnalis Palestina Saleh al-Jaafrawi, yang mengunjunginya ketika dia berada di rumah sakit dalam masa pemulihan setelah terluka karena serangan udara Israel bulan lalu. 

Dalam video tersebut, al-Jaafrawi menemukan tanggal lahirnya saat melihat dokumen resminya dan mengonfirmasi bahwa dia lahir sebelum terbentuknya negara Israel. 

Keduanya juga terlihat tertawa setelah sang pemuda bercanda menggoda wanita Palestina tersebut. Setelah pulih dari luka-lukanya, wanita lanjut usia tersebut dilaporkan menolak panggilan untuk mengevakuasi paksa lingkungannya dan kembali ke rumahnya. 

Diketahui, ia ditembak mati di luar pintu depan rumahnya, menurut tangkapan layar percakapan yang dibagikan dalam video media sosial Al Arabiya

Sejarah Nakba, terusirnya Palestina dari tanahnya oleh Israel

Photo :
  • DW

Israel terus melanjutkan serangannya di dan sekitar kota-kota utama Gaza, dengan jumlah korban tewas di wilayah tersebut melonjak di atas 17.000 orang. 

Lebih dari 80 persen penduduk Gaza, sekitar 1,9 juta dari 2,3 juta penduduknya, telah menjadi pengungsi internal sejak Israel menghancurkan hampir seluruh wilayah mereka menurut data PBB.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya