Pria Bersenjata Sandera Puluhan Orang di Kantor Pos Jepang

Ilustrasi penembakan.
Sumber :
  • ANTARA/Shutterstock.

Tokyo – Seorang pria bersenjata menyandera sejumlah orang di dalam sebuah kantor pos di Jepang. Hal itu disampaikan oleh pihak berwenang Tokyo, pada Selasa, 31 Oktober 2023, menyusul dugaan penembakan di rumah sakit terdekat. 

Jika Oknum TNI Terlibat Penembakan Bos Rental, Panglima: Dipecat dan Dipenjara

“Sekitar pukul 14.15 hari ini (05.15 GMT), seseorang menyandera dan bersembunyi di kantor pos di daerah Chuo 5-chome di kota Warabi, pelaku membawa senjata,” kata pihak berwenang kota tersebut di situs web mereka, dikutip dari South China Morning Post. 

“Warga yang berada di dekat lokasi kejadian didesak untuk mengikuti instruksi polisi dan mengungsi sesuai dengan instruksi polisi.” 

4 Polisi Termasuk Kapolsek Cinangka Diperiksa Propam Buntut Kasus Bos Rental Mobil Tewas Ditembak

Ilustrasi penembakan.

Photo :
  • Pixabay/stevepb

Harian Yomiuri melaporkan bahwa sekitar 10 anggota staf kantor pos mungkin berada di dalam gedung, yang berjarak beberapa mil dari Tokyo. 

Oknum TNI Diduga Terlibat Penembakan Bos Rental Mobil, Panglima: Jika Terbukti, Tindak Tegas!

Surat kabar tersebut juga melaporkan adanya spekulasi bahwa pria itu mungkin membawa minyak tanah. 

Polisi mendesak 300 warga di daerah sekitar untuk mengungsi, kata penyiar TBS. 

Sejumlah mobil polisi juga telah mengelilingi kantor pos. 

Insiden itu terjadi ketika polisi menyelidiki insiden penembakan di kota terdekat Toda, di pinggiran Tokyo, pada hari sebelumnya, yang telah melukai dua orang. 

Selain itu, tidak jelas apakah kedua insiden tersebut saling berkaitan. 

Gambar di televisi menunjukkan pria tersebut berada di dalam kantor pos dengan topi baseball dan kemeja putih di balik jas gelap, dengan sesuatu yang tampak seperti pistol diikatkan pada tali di lehernya.

Ilustrasi polisi Jepang.

Photo :
  • The Japan Times.

Kejahatan dengan kekerasan jarang terjadi di Jepang, sebagian karena peraturan ketat mengenai kepemilikan senjata. Jepang juga merupakan salah satu negara dengan tingkat pembunuhan terendah di dunia. 

Namun, dalam beberapa tahun terakhir, kejahatan dengan kekerasan, termasuk serangan senjata, menjadi berita utama di negara ini, terutama pembunuhan mantan perdana menteri Shinzo Abe pada Juli 2022 lalu.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya