Video Mengerikan Seekor Hiu Dekati Pengunjung di Pantai Florida AS

Hiu di Salah Satu Pantai AS
Sumber :
  • Facebook

Florida – Sebuah video mengerikan viral di sosial media yang memperlihatkam seekor hiu mendekati para pengunjung Pantai Navarre, Florida. Dalam video yang beredar itu, pengunjung pantai mulai memperhatikan hiu dan segera bergegas ke pinggiran pantai untuk sejenak. 

Dukungan Militer AS untuk Israel: Angka Fantastis dan Kritik Internasional

Sementara itu, yain lainnya terdengar memanggil orang-orang untuk segera menepi, tetapi tetap dalam keadaan tenang. Video itu diposting di grup Facebook All Things Navarre Beach & Pensacola Beach, pada Senin sore, 3 Juli 2023, dan telah dibagikan hampir 400 kali kurang dari satu jam sesudahnya. 

Banyak pengguna berkomentar tentang seberapa sering hiu dapat ditemukan di sekitar Dermaga Navarre, dan mendesak orang lain untuk tidak berenang terlalu jauh. Beberapa orang lainnya, berbicara tentang pentingnya tidak panik saat melihat hiu dan tetap dalam keadaan waspada. 

Mahmoud Abbas Sebut Jimmy Carter Pemimpin AS Pertama yang Akui Hak Rakyat Palestina

hiu

Photo :
  • Freepik

Cristy Cox, yang membagikan video tersebut, mengatakan hiu itu hanya mengejar ikan tetapi mendesak pengunjung pantai untuk memperhatikan lingkungan sekitar, untuk memastikan tidak ada hiu lainnya. 

Tunawisma di AS Meningkat 18 Persen Akibat Biaya Hidup yang Melonjak

“Semuanya terjadi begitu cepat! Seekor lumba-lumba sebenarnya berdampingan dengan hiu pada awalnya, tetapi lumba-lumba itu menghilang begitu saja," kata Cox, dikutip dari Fox Weather, Rabu, 5 Juli 2023. 

”Hiu itu hanya mencoba mencari makan. Tetapi, semua orang tercengang saat seekor hiu bergerak menyusuri pantai untuk mengejar gerombolan ikan. Kita semua hanya perlu mengingat ini wajar dan kita berada di rumah mereka, jadi tetap waspada!." 

Sebagai informasi, warga Amerika di Florida dan di seluruh negeri telah berbondong-bondong ke pantai untuk merayakan liburan Hari Kemerdekaan AS. 

VIVA Militer: Serangan artileri militer Turki di Suriah

Sasar Pasukan Kurdi di Aleppo, Militer Turki Bombardir Suriah Utara

Militer Turki mengerahkan pasukannya ke perbatasan Suriah sejak pertengahan Desember.

img_title
VIVA.co.id
2 Januari 2025