Kecelakaan Bus Jemaah Umrah di Arab Saudi, Kemenlu: Tidak Ada Korban WNI

Para jemaah haji di Mekah, Arab Saudi pada ibadah haji.
Sumber :
  • AP Photo/Hassan Ammar)

VIVA Dunia – Direktur Perlindungan WNI Kementerian Luar Negeri RI, Judha Nugraha mengungkapkan update terkini mengenai kecelakaan bus yang mengangkut jemaah umrah, di Arab Saudi, pada Senin, 27 Maret 2023.

Kontroversi Transgender Isa Zega Berhijab Saat Umrah, Bagaimana Menurut Hukum Islam?

Judha menyampaikan, bahwa dalam kecelakaan tersebut, tidak ada korban WNI.

"Sesuai komumikasi antara KJRI Jeddah dengan pihak RS Ashir Central Hospital (RS rujukan korban kecelakaan), tidak ada WNI menjadi korban pada kecelakaan di maksud," kata Judha dalam pesan tertulisnya, Selasa, 28 Maret 2023.

Seperti Roberto Mancini, Herve Renard Terancam Jadi Tumbal Timnas Indonesia

Direktur Perlindungan WNI Kementerian Luar Negeri RI, Judha Nugraha.

Photo :
  • VIVA/Natania Longdong.

Kecelakaan tersebut diketahui terjadi di wilayab Aqaba Shaar, di Provinsi Ashir. 

Komentar Menohok Ivar Jenner Soal Aksi Guling-guling Pemain Arab Saudi

Menurut informasi media resmi Saudi Al Ekhbariya, kecelakaan disebabkan oleh kerusakan rem, dan mengakibatkan 20 orang tewas, dan 29 orang luka-luka.

Menjelang Ramadan dan Hari Raya Idul Fitri tahun ini, pemerintah mencatat kenaikan tajam dalam tingkat keberangkatan jamaah umrah Indonesia ke Saudi. Kantor Imigrasi Kelas I Khusus Tempat Pemeriksaan Imigrasi (TPI) Bandara Internasional Soekarno-Hatta menyebut jumlah pemberangkatan jamaah umrah periode 26 Februari sampai 4 Maret meningkat signifikan hingga 25.104 orang dibandingkan dengan pekan sebelumnya, dari 19 sampai 25 Februari 2023, sebanyak 24.457 orang. 

Menurut Kepala Kantor Imigrasi Soekarno-Hatta Muhammad Tito Andrianto, sejak awal 2023 jumlah peserta umrah sudah mulai naik dengan rata-rata kenaikan dua sampai 15 persen setiap pekan. Dia memprediksi kenaikan ini akan mencapai 15 sampai 20 persen saat Ramadan ini.

Transgender Isa Zega umrah pakai kerudung syari

Isa Zega Berdoa Depan Ka'bah, Sebut Nama Nikita Mirzani dan Minta Hal Ini

Isa Zega bahkan menyebut nama Nikita Mirzani di depan ka'bah dan mengadukannya pada Allah SWT.

img_title
VIVA.co.id
22 November 2024