INFOGRAFIK: Kesepakatan Triliunan RI di G20 Bali
- Dok. VIVA.
VIVA Dunia – Konferensi Tingkat Tinggi kelompok 20 negara besar di dunia (G20) telah berhasil digelar pada 15-16 November 2022 di Bali, Indonesia. Presiden Joko Widodo berhasil mengamankan kesepakatan triliunan rupiah dengan beberapa kepala negara selama perhelatan KTT G20 di Bali.
Dalam pertemuan tersebut, Indonesia mendapat komitmen investasi dari Amerika Serikat (AS) Senilai US$ 700 juta atau sekitar Rp 10 triliun melalui Millennium Challenge Corporation (MCC). Dana itu untuk pengembangan transportasi, pembangunan, akses keuangan usaha perempuan dan UMKM.Â
Selain itu Indonesia dan Korea Selatan melakukan kerja sama transisi energi dan Korsel akan terlibat membangun sistem penyediaan air bersih di IKN Nusantara. Korea Selatan juga menyepakati nota kesepahaman pembangunan mass rapid transit (MRT) Jakarta fase 4 lintas Fatmawati-Kampung Rambutan.
Berikut ini infografik sejumlah kesepakatan ekonomi yang dicapai di KTT G20 di Bali.Â