INFOGRAFIK: Pemimpin Negara yang Hadir di KTT G20
VIVA – Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyatakan 17 pemimpin negara akan hadir di Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 di Nusa Dua, Bali, 15-16 November 2022. Presiden tak membeberkan daftar nama pemimpin negara itu.
Sesuai namanya, KTT G20 akan dihadiri pemimpin negara dari 20 anggotanya yakni Indonesia, Argentina, Australia, Brasil, Kanada, China, Prancis, Jerman, India, Italia, Jepang, Korea Selatan, Meksiko, Rusia, Arab Saudi, Afrika Selatan, Turki, Inggris Raya, Amerika Serikat, dan Uni Eropa. Sedangkan Spanyol diundang sebagai tamu tetap.
Dua nama pemimpin negara yang pasti hadir yakni Presiden Amerika Serikat Joe Biden dan Presiden China Xi Jinping. Presiden Rusia Vladimir Putin dipastikan tak hadir di Bali. Delegasi Rusia akan dipimpin Menteri Luar Negeri Sergei Lavrov.
Dihimpun dari berbagai sumber, kemungkinan besar ini di antara pemimpin negara yang hadir di Bali nanti. Silakan simak selengkapnya dalam Infografik di bawah ini.