3 Fakta Istri PM Inggris yang Baru Rishi Sunak, Anak Bill Gates-nya India
- BBC.com
VIVA Dunia – Inggris baru saja memiliki perdana menteri baru, yaitu Rishi Sunak, seorang mantan Menteri Keuangan yang menggantikan Liz Truss karena mundur dari jabatannya setelah 45 hari. Latar belakang pria keturunan India itu pun ikut jadi perbincangan.
Selain menjadi seorang pengusaha dan politik, Rishi Sunak dikenal memiliki istri yang merupakan anak dari taipan India bernama Akshata Murthy. Hal itu, menjadikan istri PM Inggris it memiliki deretan fakta menarik. Fakta seperti apa? Simak ulasan VIVA yang dilansir dari berbagai sumber sebagai berikut.
1. Latar Belakang Istri PM Inggris
Sosok Akshata Murthy ikut mencuri perhatian setelah terpilih menjadi PM Inggris. Ia merupakan anak dari salah satu orang terkaya yang dijuluki Bill Gates-nya India, Narayana Murty.
Wanita yang saat ini berusia 42 tahun tersebut merupakan pewaris yang dibesarkan dengan sederhana. Meski keluaga Akshata kini kaya raya, dulu ayahnya sulit menemukan uang bahkan tidak bisa membeli telepon.
Dilansir BBC, Akshata dirawat oleh neneknya sejak bayi sebelum sang ayah menemukan Infosys, perusahaan IT yang membuat salah satu orang terkaya India. Ketika kecil, Narayana dan istri sangat fokus pada pendidikan Akshata dan adiknya hingga tidak memiliki televisi di rumah.
Ketika dewasa, Akshata kuliah di jurusan Ekonomi dan Bahasa Perancis di Claremont McKenna College di AS. Ia juga mendapat diploma di jurusan fashion dan gelar S2 dari Universitas Stanford.
2. Kisah Cinta Akshata Murthy dan Rishi Sunak
Akshata bertemu dengan Rishi Sunak saat mereka sedang berada di bangku kuliah. Setelah empat tahun menjalin hubungan, mereka menikah pada tahun 2009 dalam acara yang cukup meriah di India
Kini keduanya memiliki dua putri. Sebelum menjadi pemimpin Inggris, Rishi dan istrinya disebut sebagai “power couple'”dan pernah masuk daftar Sunday Times Rich List dan berada di urutan 222.
3. Bisnis Akshata Murty
Istri PM Inggris telah lama terjun di dunia usaha. Ketika bertemu Rishi Sunak, ia merupakan seorang desainer fashion. Ini pertama kali peluncuran labelnya sendiri, Akshata Designs, pada 2011. Sayangnya usaha itu tidak berjalan sukses. Tapi Akshata mencoba peruntungan lain di bidang start up. Ia pun merupakan direktur kini dari New & Lignwood yang menjual busana pria high end.
Di perusahaan ayahnya sendiri, Akshata Murty memiliki 0,9% saham yang bernilai Rp 12 miliaran. Hal itu sempat menjadi kontroversi karena invasi Rusia ke Ukraina dan perusahaan tersebut diminta untuk tidak beroperasi di Moskow.
Sebelumnya kekayaan wanita tersebut menjadi perbincangan karena statusnya yang tidak membayar pajak. Tapi tak setelah itu di luar pajak dari penghasilannya di negeri.