Pangeran Charles Jadi Raja, Camilla Dapat Gelar Kerajaan Baru

Pangeran Charles jadi Raja Inggris menggantikan sang ibunda Ratu Elizabeth II
Sumber :
  • AP Photo/Jeff Chiu

VIVA Dunia – Kepergian Ratu Elizabeth II pada 8 September 2022, menandai dimulainya era baru untuk House of Windsor. Saat Pangeran Charles naik takhta dan menjadi Raja Inggris Raya dan Persemakmuran, anggota keluarga kerajaan lainnya juga menerima gelar baru. Termasuk istrinya Camilla Parker Bowles.

Israel Mungkin Sewa Pengganti UNRWA untuk Kirim Bantuan ke Gaza, Menurut Media

Di antara mereka yang akan menyandang gelar resmi baru termasuk Pangeran William, Kate Middleton dan istri Charles, Camilla Parker Bowles.

Pangeran Edward

Putra Pendiri Singapura Minta Suaka ke Inggris, Begini Pengakuannya

Pangeran Edward

Photo :
  • Quora

Usai Pangeran Philip meninggal pada tahun 2021, gelar Duke of Edinburgh diteruskan ke Pangeran Charles. Tetapi sekarang, setelah Charles menjadi raja, dia dapat memberikan gelar itu kepada anggota keluarga lainnya.

Ketika Grealish Kehilangan Rp10 Juta Akibat Tendangan Bebas Trent Alexander-Arnold

“Gelar bisa dibuat ulang untuk Pangeran Edward. Tapi terserah Charles untuk memutuskan apakah dia ingin menciptakan kembali gelar untuk adik bungsunya," kata penulis ‘Raising Royalty: 100 Years of Royal Parenting' Carolyn Harris, dikutip dari Antara, Jumat.

William dan Kate Middleton

Pangeran William dan Kate Middleton.

Photo :
  • Instagram/kensingtonroyal

Pangeran William dan Kate Middleton, yang telah lama memegang gelar Duke dan Duchess of Cambridge mendapatkan beberapa gelar lagi. William dan Kate secara otomatis menjadi Duke dan Duchess of Cornwall setelah kepergian Ratu, yang tercermin dari penggantian nama akun Twitter resmi mereka.

Kemungkinan, kedepan, mereka akan menjadi Pangeran dan Putri Wales, gelar yang disandang mendiang ibunda Charles dan Williams, Putri Diana.

Camilla Parker Bowles

Camilla Parker Bowles

Photo :
  • The List

Camilla semula menyandang gelar Duchess of Cornwall, kini dia mendapatkan gelar baru yakni Queen Consort.

Selama bertahun-tahun, Camilla diperkirakan akan mengambil gelar Princess Consort ketika suaminya naik takhta, tetapi pada Februari 2022, Ratu Elizabeth mengungkapkan Camilla tidak akan mengambil gelar itu.

“Ketika, pada waktunya, putra saya Charles menjadi raja, saya tahu anda akan memberinya dan istrinya Camilla dukungan yang sama seperti yang anda berikan kepada saya, dan merupakan harapan tulus saya ketika saatnya tiba, Camilla akan dikenal sebagai Queen Consort karena pengabdiannya," kata Ratu Elizabeth pada Sabtu, 5 Februari 2022.

Archie dan Lilibet Mountbatten-Windsor (anak Harry dan Meghan Markle)

Pangeran Harry dan Meghan Markle

Photo :
  • Instagram

Meskipun Pangeran Harry dan Meghan Markle bukan lagi bangsawan, putra-putri mereka kini tetap menyandang gelar kerajaan setelah meninggalnya Ratu Elizabeth II. Sebelumnya, keduanya tidak memiliki gelar, dan sempat membuat Meghan Markle kesal.

Secara teknis, Archie akan disebut sebagai Pangeran, begitu juga dengan Lilibet yang berhak menjadi seorang Putri.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya