Komedian Terkenal Libya Tewas Saat Merekam Aksi Bentrokan Tripoli
- Aljazeera
VIVA Dunia – Sebanyak 32 orang tewas dalam bentrokan terbaru di wilayah Ibu Kota Libya, Tripoli, termasuk salah satunya komedian negara tersebut Mustafa Baraka.
Setelah bentrokan berjalan berhari-hari dan berakhir pada akhir pekan lalu di ibu kota Libya, Tripoli ini membawa kisah sedih dan menakutkan salah satu korban, Mustafa Baraka. Peristiwa tersebut bahkan telah menarik sebagian besar perhatian warga Libya.
Mengutip dari Aljazeera, Mustafa Baraka merupakan seorang komedian Libya yang terkenal dan sering muncul di televisi negara tersebut, bahkan dirinya juga populer di media sosial, di mana ia serinng mengejek politisi dan milisi Libya karena korupsi dan terus-menerus memnatik bentrokan dan peperangan di Libya.
Ketika bentrokan terjadi di wilayah Tripoli pada hari Sabtu, 27 Agustus 2022, Baraka saat itu memutuskan untuk mendokumentasikan peristiwa bentrokan tersebut dan dibagikan kepada para pengikutnya di Instagram, bahkan dokumentasi tersebut ditayangkan langsung olehnya.
"Satu foto terakhir sebelum aku mati," kata Baraka kepada para pengikutnya.
Baraka kemudian ditembak oleh peluru nyasar di dada, dan menyebabkan kematiannya. Kelompok pemeberntok GNA mengatakan pada media lokal telah menguasai ibu kota Libya, Tripoli setelah pertempuran terburuk terjadi di Ibu Kota itu dalam dua tahun terakhir.