Pria Serang TK di China, 1100 Polisi Dikerahkan Berhasil Menangkapnya

Ilustrasi aparat Kepolisian China
Sumber :
  • NTARA FOTO/REUTERS /Thomas Peter

VIVA Dunia – Seorang pelaku penyerangan taman kanak-kanak yang menewaskan tiga orang dan melukai enam lainnya di Provinsi Jiangxi, China telah tertangkap setelah 1.100 personel kepolisian dikerahkan mencarinya.

Tisu Mice Berubah Jadi Nano, Intip Strategi Azkia Diva Hadapi Gempuran Banjirnya Produk China

Tersangka yang bernama Liu Xiaohui (48) ditangkap pada Rabu (3/8) malam setelah melakukan tindak kejahatan pada pagi harinya, demikian pernyataan pers Biro Keamanan Publik Kabupaten Anfu, Provinsi Jiangxi, Kamis.

Otoritas setempat mengerahkan 1.100 personel kepolisian untuk memburu pelaku.

Trump atau Harris, Siapa yang Akan Lebih Menguntungkan bagi Tiongkok?

Sejumlah penumpang bersiap menaiki kereta api cepat dari stasiun Kota Turban, Daerah Otonomi Xinjiang, China.

Photo :
  • ANTARA/M. Irfan Ilmie

Pelaku ditangkap dalam pelariannya di jalan tol dekat Desa Zhongshe dan langsung dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan.

Priok Tawuran Berdarah Lagi, Seorang Pemuda Tewas Penuh Luka Bacok

Dia telah melakukan penyerangan membabi buta di taman kanak-kanak swasta pada Rabu pukul 10.22 waktu setempat (09.22 WIB).

Setelah itu pelaku melarikan diri ke kawasan perbukitan Desa Zhongshe.

Departemen Pendidikan Provinsi Jiangxi mengeluarkan surat edaran kepada sekolah-sekolah, khususnya taman kanak-kanak swasta, agar meningkatkan keamanan guna melindungi para guru dan murid-muridnya.

Penyerangan di taman-taman kanak di China bukan kali ini saja terjadi.

ANTARA mencatat pada 26 Oktober 2018. seorang perempuan berusia 39 tahun melakukan penyerangan membabi buta di taman kanak-kanak di Kota Chongqing yang menyebabkan 14 murid di bawah umur mengalami luka-luka. (Ant/Antara)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya