Terbaru, 5 Manusia dengan Kuku Terpanjang di Dunia

Shridhar Chillal mulai menumbuhkan kukunya pada tahun 1952
Sumber :
  • Guinness World Records

VIVA Dunia – Guinness World Records sering kali mencatatkan kebiasaan unik beberapa orang yang jarang dilakukan oleh kebanyakan manusia, maka tidak heran jika pencatatan rekor membuat siapa saja penasaran dan terpesona dengan pencapaian tersebut.

Salah satunya adalah manusia dengan kuku terpanjang di dunia, apa yang mendasari mereka menumbuhkan kuku dan apakah hidup mereka baik-baik saja?

Nah, Berikut ini VIVA telah merangkum 5 manusia dengan kuku terpanjang di dunia, mereka mengaku senang dan menikmati kuku panjang tersebut, bahkan beberapa telah merawatnya sejak 1952, terbaru 2021.

1. Shridhar Chillal

Shridhar Chillal mulai menumbuhkan kukunya pada tahun 1952

Photo :
  • Guinness World Records

Pria ini mulai menumbuhkan kukunya pada tahun 1952, dia mencatat rekornya itu di tahun 2014. Dilansir dari situs Guinness World Records, 4 tahun setelah memecahkan rekor dunia, ia memutuskan memotong kuku di tahun 2018.

Tercatat dalam buku rekor, salah satu kuku terpanjang pria asal India ini adalah 909,6 cm. Potongan kuku Shridhar Chillal disumbangkan ke museum Ripley's Believe It or Not.

2. Christine Walton

Jungkook BTS Berhasil Raih 4 Rekor Dunia dari Guinness World Records

Seorang wanita bernama Christine Walt pemilik kuku terpanjang d dunia

Photo :
  • Guinness World Records

Pemilik kuku terpanjang di dunia berikutnya adalah seorang wanita bernama Christine Walton asal Amerika Serikat. Wanita ini memegang rekor sejak tahun 2011 hingga 2016, dengan panjang kuku jika digabungkan mencapai 731,4 cm (23 kaki 11 inci). Dia adalah seorang penyanyi yang tinggal di Las Vegas yang dikenal menggunakan nama panggung "The Duchess".

Momen Luna Maya dan Christian Sugiono Telusuri Gedung Terbengkalai di Pinggiran Kota Bandung

3. Odilon Ozare

Odilon Ozare pemilik kuku terpanjang di dunia

Photo :
  • Guinness World Records

Penis Bocah 11 Tahun Hampir Remuk setelah Terhimpit 2 Magnet Jenis Neodymium

Dari sederet pemegang rekor kuku terpanjang di dunia mungkin Odilon adalah orang yang paling ikonik, dengan kuku berwarna ungu layaknya marshmallow pria ini mencatatkan rekornya pada 26 Agustus 2018.

Menurut informasi pria asal Amerika Serikat tersebut membuat kukunya menggunakan akrilik berukuran 1,21 m, proses ekstensi membutuhkan waktu yang sangat lama bahkan disebut ratusan jam karena membutuhkan 30 lapisan akrilik.

4. Lee Redmond

Manusia dengan kuku terpanjang di dunia Lee Redmond

Photo :
  • Guinness World Records

Kuku terpanjang berikutnya dimiliki Redmond asal Amerika Serikat, diketahui ia menumbuhkan kuku sejak tahun 1979, tidak hanya itu wanita ini juga merawat kuku panjangnya tersebut.

Pengukuran dilakukan di Madrid Spanyol pada 23 Februari 2008 dan mencatat kuku milik Lee mencapai panjang total 8,65 m (28 kaki 4,5 inci).

Lee harus kehilangan kuku yang telah dia rawat itu akibat insiden kecelakaan mobil pada 2009, Lee baik-baik saja namun kecelakaan itu membuat kukunya patah.

5. Ayanna Williams

Pemegang Guinness World Records kuku terpanjang terbaru adalah Ayanna Williams

Photo :
  • Guinness World Records

Pemegang Guinness World Records terbaru adalah Ayanna Williams (AS) ia memiliki kuku dengan  panjang gabungan 733,55 cm (24 kaki 0,7 inci) jika diukur pada Maret 2021.

Namun Ayanna memegang rekor ini dari tahun 2017. Saat itu, kukunya memiliki panjang gabungan 576,4 cm (18 kaki 10,9 in

Kuku Ayanna dipotong pada Maret 2021, setelah pengukuran kuku terakhirnya dilakukan. Seperti Shridhar, kuku Ayanna disumbangkan di museum Ripley's Believe It or Not.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya