Hari Ayah Sedunia, Sejarah Dimulai Tahun 1909 di Amerika Serikat

Jadi Ayah dan Anak di Serial “Kulfi”, Aakriti Sharma Buka Suara Soal Hubungan Dengan Mohit Malik
Sumber :
  • antv

VIVA – 19 juni diperingati sebagai Hari Ayah sedunia, peringatan ini merupakan tradisi warga Amerika Serikat guna menghormati sosok ayah. Pada hari ini sosok seorang ayah akan mendapatkan perayaan dari anak-anaknya.

Biden Izinkan Ukraina Pakai Rudal AS untuk Serang Rusia, Perang Dunia III di Depan Mata

selamat hari ayah/pixabay

Photo :
  • U-Report

Melansir dari laman Hindustan Times, Hari Ayah sedunia pertama kali diusulkan pada tahun 1909 dan dicetus oleh Sonora Smart Dodd dari Spokane, Washington.  Ayah Sonora merupakan veteran perang sipil William Jackson Smart, ayah dari Sonora adalah orang tua tunggal yang membesarkan 6 anaknya seorang diri.

Pimpinan Muslim AS Kecewa Donald Trump Pilih Kabinet Pro-Irael

Ide tentang Hari Ayah didapatkan Sonora saat mendengarkan ceramah tentang Hari Ibu di Gereja Episkopal Methodis Pusat pada 1909, selama ini Sonora merasa bahwa peran seorang ayah juga perlu diakui

Bermula Ketika Sonora ingin merayakan ulang tahun ayahnya di tanggal 5 Juni, namun, para pendeta dari Spokane Ministerial Alliance tidak memiliki banyak waktu untuk menyiapkan ceramah. Sehingga perayaannya ditunda hingga minggu ketiga bulan Juni.

Trump Beri 'Lampu Hijau' untuk Gencatan Senjata Israel-Lebanon

Usahanya pun berhasil ketika negara bagian Washington Spokane YMCA pada 19 Juni 1910 merayakan Hari Ayah. Meski begitu, peresmian Hari Ayah yang diusulkan Sonora awalnya tidak diakui. Pemerintah juga menolak adanya permintaan peringatan ini untuk dijadikan hari libur nasional.

Lalu pada tahun 1966, Presiden Lyndon B. Johnson akhirnya mengeluarkan proklamasi presiden pertama untuk menghormati ayah yang dirayakan hari Minggu ketiga di bulan Juni. Pada masa jabatan Presiden Richard Nixon, 19 Juni diresmikan sebagai hari libur nasional permanen dengan mengesahkannya menjadi undang-undang pada tahun 1972.

Layaknya Hari Ibu, dalam perayaan Hari Ayah anak-anak biasanya memberikan ayahnya hadiah dan memeluk ayah mereka sambil mengucapkan terimakasih atas kontribusi mereka terhadap keluarga.

Mengatur acara liburan dan makan malam juga jadi salah satu rencana di Hari Ayah, anak-anak dan seluruh keluarga akan menghabiskan waktu mereka sepanjang hari bersama sosok pahlawan keluarga mereka.

Apa rencana kamu di Hari Ayah? Adakah kegiatan luar ruangan yang menyenangkan untuk ayahmu? Pergi makan? Atau memberinya hadiah? segera temui mereka dan ucapkan ‘terimakasih hero’.

Presiden AS Joe Biden berpidato sangat emosional di momen perpisahan.

ICC Rilis Surat Perintah Penangkapan Netanyahu, Begini Reaksi Joe Biden

Joe Biden memberikan tanggapan atas surat perintah penangkapan pada Perdana Menteri Israel, Benjamin Netanyahu dan mantan Menteri Pertahanan Yoav Gallant.

img_title
VIVA.co.id
22 November 2024