Termasuk Indonesia, 6 Negara dengan Suku Bangsa Terbanyak di Dunia
- U-Report
VIVA – Saat berbicara tentang tentang etnis atau suku bangsa bisa dikatakan tidak ada habisnya. Hal ini karena sangat banyak suku bangsa yang ada di dunia. Sejatinya, suku bangsa menjadi sebuah hal yang selalu dijaga dari waktu ke waktu, supaya keberadaannya tetap lestari dan tidak pernah termakan zaman. Walaupun sebetulnya dominasi masih menjadi momok yang menakutkan untuk perpecahan sampai saat ini, bahkan dalam sebuah negara sekali pun.Â
Sementara itu, etnis atau suku bangsa ini merupakan sebuah golongan manusia yang mengidentifikasikan diri dan sesamanya menurut garis keturunan yang dipandang sama, termasuk budaya, bahasa, agama, perilaku, sampai ciri biologis. Dalam sebuah negara, suku bangsa biasanya tidak hanya satu, tapi ada berbagai etnis yang berbeda antara satu dengan yang lain. Nah, menyadur dari berbagai sumber, berikut adalah ulasan tentang negara yang mempunyai suku terbanyak di dunia.Â
1. India
Seperti yang kita ketahui bahwa penduduk India saat ini mencapai 1,339 miliar, tampaknya tidak mungkin bila India tidak termasuk ke dalam jajaran negara dengan suku yang beragam. Apalagi, menurut catatan sejarah banyak warga negara asing yang bermigrasi ke negara tersebut. Study.com mengatakan bahwa jumlah suku di India mencapai 2.000.Â
Walaupun jumlah suku di negara ini sangat beragam, tapi India hanya mempunyai 23 ragam bahasa yang terdiri atas Assam, Bengali, Bodo, Dogri, Inggris, Gujarati, Hindi, dan lain sebagainya. Pemerintah India sendiri sudah menerapkan bahasa Hindi dan bahasa Inggris sebagai bahasa resmi negara yang terletak di Asia Selatan tersebut.Â
2. Papua Nugini
Negara tetangga Indonesia yang terletak di bagian timur ini merupakan sebuah negara yang paling kaya akan linguistiknya. Karena, Papua Nugini mempunyai sekitar 840 bahasa yang digunakan oleh masyarakatnya. Menariknya, lantaran hal tersebut, antara satu desa dengan desa lain dapat mempunyai bahasa yang berbeda.Â
Tidak hanya kaya akan bahasa, tapi negara ini juga kaya dengan suku bangsa. Sebab, jumlah suku di negara ini mencapai 312 suku bangsa yang berbeda menurut laporan survivalinternational.org. Negara ini juga benar-benar masih menjaga kekayaan suku yang menjadi warisan dari nenek moyang mereka.Â
Sampai saat ini, diperkirakan hanya sekira 18 persen dari masyarakatnya yang mau tinggal di daerah perkotaan dan persentase terbesar masih memilih untuk menetap di desa dengan mata pencaharian mereka bertani dan beternak. Para ahli meyakini bahwa negara luas mencapai 462.840 kilometer persegi ini masih memiliki banyak suku bangsa yang belum tereksplor.Â
3. Indonesia
Indonesia juga terkenal sebagai salah satu negara dengan suku bangsa terbanyak di dunia. Menurut situs resmi indonesia.go.id, Indonesia diperkirakan mempunyai lebih dari 300 suku bangsa. Walaupun BPS sendiri merilis hasil sensus tahun 2010, jumlah suku yang ada di Indonesia mencapai 1.340 suku.Â
Suku dengan populasi terbanyak berada di suku Jawa dengan jumlah 41 persen dari total penduduk Indonesia. Sementara di Kalimantan dan Papua, jumlah orang Jawa hanya berjumlah ratusan orang. Tapi, pembagian tersebut jelas tidak mutlak, lantaran adanya percampuran budaya dan juga perpindahan penduduk.Â
4. Nigeria
Negara yang berada di Afrika Barat, Nigeria, merupakan sebuah negara yang termasuk ke dalam jajaran negara yang kaya akan suku bangsa. Negara ini terdiri atas 300 suku bangsa dan mempunyai 524 bahasa. Kelompok etnis terbesar di negara dengan luas mencapai 923.763 kilometer persegi ini adalah suku Hausa, Yoruba, Igbo, Ijaw, Kanuri, dan Ibibio.Â
Walaupun demikian, Nigeria menerapkan bahasa Inggris sebagai bahasa nasional untuk memudahkan masyarakatnya dalam berkomunikasi. Bukan tanpa alasan, pemakaian bahasa Inggris sebagai bahasa nasional, karena negara ini merupakan negara bekas penjajahan Inggris.Â
5. Kongo
Republik Kongo juga termasuk ke dalam salah satu negara dengan suku bangsa terbanyak di dunia. Laman britannica.com mengatakan bahwa negara dengan penduduk mencapai 81.34 juta ini mempunyai 300 kelompok etnis dan 200 dialek yang dipakai.Â
Walaupun demikian, komunikasi secara nasional pemerintah negara ini sudah menerapkan empat bahasa nasional, yaitu Swahili, Tshiluba, Lingala, dan Kongo. Sementara untuk bahasa Prancis dipakai dalam urusan bisnis, administrasi sampai komunikasi internasional.Â
6. Meksiko
Negara yang terletak di Afrika Barat, Nigeria adalah sebuah negara yang mempunyai suku bangsa terbanyak. Menyadur dari laman birmingham.ac.uk, populasi Nigeria mencapai 186 juta orang pada Juli 2016, menjadikannya sebagai negara dengan penduduk terbanyak di Afrika.Â
Selain itu, negara ini juga mempunyai keberagaman bahasa dan budaya. Jumlah suku bangsa di negara ini mencapai 250 etnis. Namun, untuk etnis terbanyak adalah Hausa-Fulani, Yoruba, Igbo, Ijav, Kanuri, Ibibio, dan Tiv. Sementara untuk jumlah bahasanya mencapai 500 bahasa, dengan bahasa Inggris sebagai bahasa resmi negara tersebut.Â