Rumah dan Toko Keluarga Muslim Dihancurkan Tanpa Dasar Hukum di India
- bbc
"Pembongkaran seharusnya menjadi opsi terakhir."
Ini bukan kali pertama pemerintahan Kepala Menteri Madhya Pradesh, Shivraj Singh Chouhan, menggunakan metode serupa.
Pemerintahannya telah menghancurkan rumah-rumah tersangka pemerkosaan, gangster, maupun penjahat lainnya.
"Cara yang digunakan di negara bagian Uttar Pradesh, sekarang juga terlihat di negara bagian lain," kata Verma.
"Tujuannya adalah untuk memenangkan basis suara inti Hindutva (kelompok nasionalisme Hindu garis keras) BJP."
Kepala Menteri Uttar Pradesh, Yogi Adityanath —yang merupakan seorang nasionalis Hindu dan menampilkan dirinya sebagai biksu garis keras—memiliki misi untuk menghilangkan kejahatan di negara bagiannya.
Untuk mencapai itu, pemerintahannya menghancurkan rumah-rumah para tersangka, sehingga Adityanath dijuluki sebagai "buldoser baba" atau biksu buldoser.
Akhir-akhir ini, pendukung Chouhan di Madhya Pradesh pun menjulukinya sebagai "buldoser mama" atau paman buldoser.
Getty Images
Kritikus menilai Kepala Menteri Madhya Pradesh, Shivraj Singh Chouhan sedang mencoba mengambil hati para nasionalis Hindu.
Kedua negara bagian ini juga telah memperkenalkan serangkaian kebijakan anti-Muslim, termasuk undang-undang yang menentang pernikahan beda agama, serta undang-undang kontroversial yang memungkinkan pemerintah membenahi properti yang rusak dari para pengunjuk rasa.