Taliban Berkuasa, Ongkos Menyelundupkan Warga Afghanistan Meningkat

Kiri: Shafiqa Sae berteriak saat memprotes pembunuhan tujuh orang dari komunitas Hazara, di Kabul, Afghanistan, 11 November 2015.
Sumber :
  • Antara/Reuters/Omar Sobhani

VIVA – Sebagai seorang jaksa perempuan di Afghanistan, Shafiqa Sae, tahu dia harus pergi menyelamatkan diri ketika Taliban merebut kekuasaan. Yang tidak dia duga adalah ongkosnya yang sangat mahal.

Menteri Ara Setuju Tapera Bersifat Sukarela: Jangan Maksa-maksa

Para penyelundup mengeksploitasi keputusasaan warga Afghanistan untuk meninggalkan negara itu. Mereka menaikkan tarif setelah permintaan atas jasa mereka meningkat dan perbatasan semakin sulit untuk dilalui.

Sejumlah warga Afghanistan melewati titik persimpangan Gerbang Persahabatan

Photo :
  • ANTARA FOTO/REUTERS/Saeed Ali Achakzai/aww.
Bea Cukai dan Polri Ungkap Kasus Narkoba Jaringan Timur Tengah

Orang-orang Afghanistan, yang lari ke Pakistan sejak Taliban menduduki ibu kota Kabul pada 15 Agustus tahun lalu, mengatakan oknum aparat keamanan Pakistan juga memeras uang mereka dan sejumlah tuan tanah menggandakan tarif sewa. "Setiap orang mengambil keuntungan dari kondisi kami yang buruk untuk mendapatkan uang," kata Sae kepada Thomson Reuters Foundation dari ibu kota Pakistan, Islamabad.

Perebutan kekuasaan oleh Taliban telah memicu eksodus warga Afghanistan. Namun penutupan perbatasan oleh Pakistan, Iran, dan negara-negara tetangga lainnya, serta sulitnya mendapatkan paspor atau visa, membuat orang untuk terpaksa membayar penyelundup. Orang-orang itu menempuh perjalanan penuh risiko dan melelahkan dengan melewati gurun, dan pegunungan. Beberapa dari mereka menggali terowongan di bawah pagar perbatasan, sedangkan yang lainnya menggunakan identitas palsu.

Antisipasi Narkoba Masuk Jakarta Buat Pesta Akhir Tahun, Begini Jurus Kombes Donald

Menurut Mixed Migration Centre (MMC), tarif penyelundupan di Afghanistan naik selama pandemi COVID-19 karena pembatasan perjalanan. Namun, perjuangan untuk keluar dari negara itu sejak Agustus lalu telah membuat tarif itu melonjak.

Sae, 26 tahun, melarikan diri dari Kabul bersama ibu dan tujuh saudara kandungnya pada 25 Agustus setelah seorang donatur asing membayar US$5.000 (sekitar Rp71,7 juta) kepada penyelundup. Keluarga Sae berasal dari etnis Hazara, kelompok minoritas Syiah yang menjadi sasaran Taliban saat milisi itu memerintah pada 1996-2001.

Kembalinya kekuasaan Taliban membuat Sae khawatir dengan keselamatannya. Dia tak hanya pernah membantu menjebloskan anggota Taliban ke penjara, tapi juga aktif menentang milisi itu dan vokal menyuarakan hak-hak perempuan.

Sebelum meninggalkan Kabul, ibu Sae dipasangi infus palsu. Pakistan masih mengizinkan warga Afghanistan masuk tanpa visa dengan alasan kesehatan darurat dan keluarganya mengharapkan belas kasihan dari penjaga perbatasan.

Tipuan itu berhasil, dibantu sejumlah uang yang diberikan kepada orang-orang yang tepat. Setelah melewati perbatasan, jumlah suap yang mesti dibayar bertambah. Empat belas pos pemeriksaan kemudian mereka lalui dengan menghabiskan US$300.

Di Islamabad, Sae mengatakan pemilik rumah kontrakan mengenakan biaya sewa tiga kali lipat dari tarif setempat. Mereka juga harus menambah US$700 untuk menyuap aparat keamanan --karena tinggal di negara lain tanpa visa adalah pelanggaran hukum.

Para penyelundup manusia kini mengenakan tarif sekitar US$140-US$193 pada warga Afghanistan yang ingin ke Pakistan melalui kota perbatasan Spin Boldak, naik dari US$90 pada tahun lalu, menurut MMC yang berbasis di Jenewa.

Perjalanan ke Iran lewat kota perbatasan Zaranj, tarifnya sekitar US$360-US$400, naik dari US$250 pada tahun sebelumnya, kata MMC.

Besarnya tarif tak hanya bergantung pada lamanya waktu tempuh, tingkat kesulitan rute, kemampuan finansial, dan latar belakang orang-orang yang melakukan perjalanan, tapi juga apakah mereka punya kontak di tempat tujuan dan jumlah orang yang meminta sogokan.

Sejumlah orang Afghanistan yang diwawancarai Thomson Reuters Foundation menyebut angka yang lebih besar daripada data MMC. Seorang perempuan mengatakan dia membayar US$1.000 untuk pergi ke Islamabad dengan kedua anaknya.

Abdullah Mohammadi, seorang pakar di MMC, mengatakan para penyelundup biasanya adalah bagian dari jaringan kejahatan terorganisasi. Namun di tengah krisis ekonomi dan kekeringan yang melanda Afghanistan, para petani yang memerlukan uang untuk menafkahi keluarga mereka juga ikut terlibat.

"Mereka tahu yang mereka lakukan itu salah, tapi mereka bilang tak punya pilihan lain. Jaringan kriminal diuntungkan karena mereka bisa memanfaatkan orang-orang ini untuk memperluas operasi mereka," kata Mohammadi.

Taliban juga disebut mengambil keuntungan. BBC melaporkan bahwa para penyelundup yang terang-terangan membawa warga Afghanistan dari Zaranj ke Iran membayar anggota Taliban US$10 per mobil pikap.

Dewan Pengungsi Norwegia melaporkan pada November bahwa hampir 5.000 pengungsi Afghanistan melarikan diri ke Iran setiap hari, meski banyak dari mereka yang dideportasi. Sebagian besar pengungsi melewati Pakistan, namun Mohammadi mengatakan penyelundup kini menggunakan rute yang lebih singkat tapi lebih berbahaya. Pengungsi harus mendaki atau melewati terowongan di bawah pagar perbatasan Iran.

Meski peluang tertangkap lebih tinggi, rute tersebut sering ditempuh oleh etnis Hazara, yang lebih berisiko jika melewati rute-rute tradisional via Pakistan. Penyelundup mengenakan tarif lebih tinggi bagi etnis Hazara karena risiko serangan dari Taliban, Jundallah, dan milisi lain terkait kesukuan mereka, kata Mohammadi.

Jurnalis bernama Ismail Lali, 28 tahun, mengatakan penyelundup menghasilkan banyak uang dari krisis ini. "Orang-orang putus asa ingin pergi sehingga penyelundup mengenakan tarif sesuka hati," kata Lali, yang juga berasal dari etnis Hazara.

Untuk bisa diselundupkan ke Kota Quetta, Pakistan, pada Agustus lalu, dia membayar US$700, termasuk suap, namun kata teman-temannya tarif itu sekarang naik menjadi US$800. "Ini bisnis yang menguntungkan buat penyelundup, juga bagi polisi Pakistan," kata dia, menambahkan.

Sejak tiba di Quetta, dia mengatakan telah membayar suap US$200 ke oknum polisi setelah berkali-kali dihentikan dan diancam dideportasi. Sekarang dia tidak berani ke luar rumah.

Seorang inspektur polisi di Quetta mengatakan petugas mendapat perintah yang tegas untuk tidak melecehkan warga Afghanistan. Pasukan keamanan yang bertugas di pos-pos pemeriksaan tidak menjawab panggilan telepon.

Para ahli migrasi memperkirakan sejumlah warga Afghanistan di Pakistan dan Iran akan berangkat ke Turki dan Eropa pada musim semi ini.

Pada Januari, badan pengungsi PBB UNHCR menyerukan bantuan senilai US$623 juta untuk membantu warga Afghanistan yang mengungsi dan masyarakat yang menampung mereka di negara-negara tetangga. Badan itu juga mendesak negara-negara lain untuk tetap membuka perbatasannya dan menunda deportasi. (Ant/Antara)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya