Tsunami Tonga: Citra Satelit Tunjukkan Skala Kerusakan Sebelum Sesudah
Rabu, 19 Januari 2022 - 10:40 WIB
Sumber :
- bbc
Bandar udara utama di negara kepulauan ini, Bandara Internasional Fua`amotu, tidak mengalami kerusakan. Akan tetapi tumpukan abu vulkanis telah menghambat operasional dan upaya bantuan internasional. Para relawan telah menyapu abu di jalur pesawat, agar pesawat bisa mendarat.
Australia mengatakan, abu tersebut harus dibersihkan agar pesawat militer C-130 yang membawa bantuan bisa mendarat.
Selandia Baru mengirimkan dua kapal, HMNZS Wellington dan HMNZS Aotearoa, ke area itu dengan pasokan air, tim survei, dan sebuah helikopter.
Hanya sedikit yang tersisa di Hunga-Tonga-Hunga-Ha`apai setelah letusan gunung berapi berlangsung Sabtu lalu. Citra satelit menunjukkan hanya sebagian kecil sisa pulau yang ada di atas perairan.