Muslim di Sri Lanka Dihantui Diskriminasi dan Kekerasan, Mengapa
Senin, 17 Januari 2022 - 15:34 WIB
Sumber :
- bbc
- Jatuh cinta dengan musuh, kisah dari perang saudara di Sri Lanka
- Perjuangan biksu perempuan Sri Lanka mendapatkan kartu identitas
- Pembunuhan atas warga Sri Lanka yang dituduh menista agama di Pakistan menuai kecaman
Seorang menteri mengatakan "[penutup wajah] adalah tanda ekstremisme agama yang muncul baru-baru ini".
Ada pula rencana yang diumumkan untuk menutup lebih dari 1.000 sekolah agama Islam, yang menurut pemerintah melanggar kebijakan pendidikan nasional.
"Pada periode pascaperang, Muslim telah dijadikan musuh yang baru," kata Bhavani Fonseka, seorang pengacara hak asasi manusia.
"Kami telah melihat beberapa insiden di mana komunitas Muslim diserang. Saya bahkan bisa mengatakan, komunitas itu terkepung," katanya.
Namun pemerintah menolak tuduhan bahwa mereka memperlakukan komunitas Muslim secara tidak adil.