Badai Salju di Pakistan Tewaskan Sedikitnya 22 Jiwa
- bbc
Menurut wartawan BBC Farhat Javed - yang berada di Murree - ada ruang untuk sekitar 5.000 mobil di kota itu.
Namun pada hari Jumat lalu, 100.000 pengunjung telah diizinkan masuk, sehingga menyebabkan kemacetan lalu lintas besar-besaran saat mereka berjuang melewati salju yang dalam.
Banyak kendaraan ditinggalkan di jalan, dan tim pekerja darurat - yang pertama kali mengetahui masalah ini pada Jumat pagi - mengatakan kepada BBC bahwa operasi mereka diperlambat oleh kemacetan lalu lintas.
Pemerintah Provinsi Punjab mengatakan akan ada penyelidikan menyeluruh soal dugaan kelalaian dalam bertindak atas peringatan cuaca buruk.
"Penyelidikan tingkat tinggi akan diluncurkan dan jika ada kelalaian, maka tindakan akan diambil terhadap semua pihak yang terlibat," kata juru bicara Pemerintah Punjab, Hasaan Khawar.
Tapi ini tidak akan terjadi sebelum jalan ke Murree - yang dibangun oleh Inggris pada abad ke-19 sebagai pangkalan medis bagi pasukan kolonialnya - dibersihkan.
Bagaimana bencana ini bisa terjadi?
Militer Pakistan mengungkapkan telah menyelamatkan lebih dari 300 orang yang terperangkap badai salju dan mulai membersihkan jalan menuju Murree.