China, Kunjungan Menlu AS dan Sengketa di Laut Natuna Ujian bagi RI
- bbc
"Di sisi lain, menunjukkan bahwa mereka mengawasi perkembangan politik, hubungan antara Indonesia dengan Tiongkok," kata Faudzan kepada BBC News Indonesia, Selasa (14/12).
Di tengah situasi ini, China diyakini akan mengevaluasi kerja sama dengan Indonesia.
Kapal-kapal China yang masuk dalam ZEE Indonesia yang ia disebut sebagai "peristiwa rutin tahunan" merupakan upaya provokasi China di Laut China Selatan, "akan sering muncul" setelah kunjungan Blinken.
"Mereka [China] akan mengetes apakah Indonesia jadi lebih garang dengan kedatangan Blinken atau nggak," tambah Faudzan.
Ini akan menjadi ujian bagaimana Indonesia akan bersikap di antara kedua negara besar tersebut, kata Faudzan.
Sementara itu, peneliti pusat kewilayahan, Paulus Rudolf Yuniarto juga meyakini China akan mengerahkan kekuatannya untuk mengirimkan kapal patroli di Laut China Selatan, termasuk di Pulau Spardley yang disengketakan.
Namun, langkah itu ia katakan bisa memperlihatkan citra buruk Beijing di Asia Tenggara.
"Tindakan keras China di Laut China selatan mengikis reputasi mereka sebagai entitas politik yang ramah dan menjauhkan pandangan China yang kuat sumber kekuatan lunaknya di Asia Tenggara," katanya dalam keterangan tertulis.
AS dan China `sama-sama strategis`