Kisah Biarawan Ethiopia, dari Pembawa Salib Kini Memanggul Senjata
- bbc
"Setelah pembunuhan massal dan kelaparan, mereka harus bernegosiasi," ujarnya, sambil berharap masyarakat internasional akan melanjutkan tekanan pada pemerintah untuk sepakat berunding.
Uskup agung gereja itu, seorang etnis Tigray yang sebelumnya berkata bahwa telah terjadi genosida di Tigray, juga menyerukan perdamaian.
"Salib yang kta cetak di baju dan berupa tato di tubuh kita bukanlah cuma hiasan. Selama salib itu berarti perdamaian dan rekonsiliasi, kita harus pertahankan damai dan rekonsiliasi di antara kita dan dengan Tuhan," kata Abune Matthias dalam suatu pertemuan keagamaan akhir Desember lalu.
Sementara itu, Gebremariam tetap memanggul senjata, bertekad mengalahkan TPLF.
"Sejauh ini, kami sudah berupaya dengan berdoa, dan kini kami [akan] menang dengan bedil. Kami akan mengubur musuh-musuh Ethiopia sekaligus mempersatukan bangsa ini," ujarnya.