Bisa Buka Tutup Sampah, Burung-burung Kakatua Australia Hidup di Kota
- abc
Pada tahun 2018, tim peneliti ini mengadakan survei online untuk warga di pinggiran kota Sydney dan Wollongong di New South Wales.
Survei berlangsung selama dua tahun, menanyakan kepada warga apakah mereka pernah melihat Kakatua membuka tempat sampah.
Sebelum survei dilakukan, burung Kakatua yang bisa membuka tempat sampah tertutup hanya dilaporkan di tiga wilayah pinggiran kota.
Pada akhir 2019, sudah ada laporan di 44 wilayah pinggiran kota, menunjukkan cepatnya keterampilan ini menyebar di kawanan burung Kakatua.
Penulis laporan penelitian lainnya, John Martin mengatakan perilaku baru burung Kakatua liar membuka tempat sampah diperoleh setelah burung-burung kakatua ini saling mengamati dan mempelajarinya.
Temuan lainnya menunjukkan burung-burung kakatua punya cara sendiri untuk membuka penutup tempat sampah.
Ini, katanya, menunjukkan burung-burung kakatua ini kemungkinan hanya meniru perilaku burung dari daerah yang sama.