Biksu Buddha China Habiskan Miliaran Rupiah Demi Rawat Anjing Jalanan
- abc
Namun sekitar 30 persen dari anjing yang diselamatkannya mati karena penyakit atau sudah terlalu lemah untuk diselamatkan.
Biksu Zhi bukanlah dokter hewan atau belajar mengenai ilmu kedokteran hewan, namun kecintaannya terhadap binatang tampak dari caranya mengelus dan mencium binatang yang diasuhnya.
Dari mana uangnya?
Zhi yang bangun pukul 4 pagi setiap hari tidak mendapatkan dana bantuan apapun dari pemerintah China.
Dia harus meminjam uang dari orang tuanya dan dari biksu lain atau sumbangan orang lain.
Zhi memperkirakan biaya tahunan untuk mengurusi binatang tersebut adalah sekitar 12 juta yuan, sekitar Rp25 miliar dan kuil tersebut memerlukan 60 ton makanan anjing per bulan.
"Masalahnya sekarang saya tidak bisa meminjam uang lagi," katanya.