Pria Pembasmi Sekte Tarik Banyak Orang Keluar dari Kelompok Berbahaya
- bbc
"Saya pernah disebut, Anda tahu lah, Setan... dan kata-kata yang tidak akan saya ulang. Ada kelompok-kelompok yang benar-benar membenci saya," ujarnya.
"Tapi saya pikir fakta bahwa kelompok-kelompok ini tidak menyukai saya adalah bukti bahwa apa yang saya lakukan ada dampaknya, dan mereka khawatir kehilangan anggota, karena seringkali pemrograman ulang menciptakan efek riak."
Ia menerima beberapa ancaman pembunuhan sepanjang perjalanan kariernya. Yang pertama pada 1988, setelah dia mengekspos pemimpin sebuah kelompok kontroversial di televisi.
"Bisa dibilang setiap bulan selalu ada email berisi ancaman, atau Departemen Kehakiman mengirimkan saya peringatan tentang kelompok yang mengincar saya," ungkapnya.
Ia juga telah dikritik. Beberapa orang menuduhnya membenci agama dan berusaha menghambat kebebasan beragama.
Secara luas, teknik pemrograman ulang juga dikritik banyak orang sebagai bentuk modifikasi perilaku secara paksa atau bahkan "cuci otak" juga.
Menanggapi tudingan-tudingan ini, Ross mengatakan ia hanya mengincar kelompok-kelompok yang membahayakan pengikutnya.
"Fokus saya pada perilaku, bukan keyakinan. Orang bisa percaya apa saja yang tidak saya percaya, tetapi jika mereka tidak membahayakan, tidak menganiaya anak-anak, jika mereka tidak terlibat dalam perilaku destruktif, mereka tidak akan muncul dalam radar saya."
Di luar kehendak?
Kontroversi terbesar seputar pekerjaannya terkait dengan pemrograman ulang paksa - proses yang terjadi tanpa persetujuan pasien dan kadang-kadang dapat melibatkan pengekangan fisik.
Perograman ulang paksa pada anak di bawah umur dengan pengawasan orang tua atau wali dibolehkan oleh hukum di AS. Namun jika pasien sudah dewasa, itu lebih rumit.
Bagaimana Ross membenarkan tindakan menahan seseorang di luar kehendak mereka, dan membuat dirinya sendiri berpotensi dikenai dakwaan penculikan?
"Yah, begini saya melihatnya, ini bukan pilihan saya tetapi pilihan keluarga [pasien]," ujarnya.