Gerhana Matahari Cincin Api akan Lintasi Bumi, Dimana Bisa Disaksikan?
Kamis, 10 Juni 2021 - 16:03 WIB
Sumber :
- bbc
Gerhana Matahari cincin ini tidak akan terlihat dari Indonesia.
Tidak semua gerhana itu total. Orbit Bulan saat mengelilingi Bumi tak berbentuk bulat sempurna. Jarak Bulan dengan Bumi bervariasi dari sekitar 3356.500 km hingga 406.700 km.
Perbedaan jarak ini membuat ukuran Bulan di langit bisa berbeda-beda, dengan perbedaan sekitar 13%.
Jika Bulan menutupi Matahari pada jarak terdekat di orbitnya, maka akan terjadi gerhana Matahari total karena seluruh permukaan Matahari tertutup Bulan.
Namun jika Bulan menutupi Matahari pada jarak orbit terjauhnya, seperti yang sekarang terjadi, Bulan tidak akan sepenuhnya menutupi Matahari - maka "cincin" Matahari akan terlihat.
Tapi ini tak kalah indah dari gerhana total.